14761 hasil pencarian untuk "".
Jakarta, 5 September 2024 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), melalui Direktorat Perfilman, Musik, dan Media, kembali mempersembahkan perhelatan Pentas Musik Kita Cinta Lagu Anak Indonesia (KILA) 2024. Pergelaran KILA 2024 merupakan program kelima kalinya dilaksanakan oleh Kemendikbudristek. KILA merupakan wujud nyata kepedulian dan komitmen dalam membentuk ekosistem musik Indonesia serta usaha sosialisasi lagu anak Indonesia. Guna menyebarluaskan penyelenggaraan KILA 2024 kepada masyarakat, Direktorat Perfilman, Musik, dan Media, Kemendikbudristek telah melaksanakan serangkaian sosialisasi di berbagai kota, antara lain, Surabaya, Solo, Denpasar, Jakarta, dan Palembang. Antusiasme dan apresiasi pada penyelenggaraan KILA dari tahun-tahun sebelumnya berhasil diraih. KILA telah menghibur…
Cheongju, Kemendikbudristek — Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas) mendapatkan penghargaan UNESCO/Jikji Memory of the World Prize edisi ke-10 tahun 2024.
Jikji Memory of the World Prize adalah penghargaan yang diberikan oleh UNESCO kepada individu, institusi, atau lembaga swadaya masyarakat di negara anggota yang berkontribusi secara signifikan terhadap upaya pelestarian dan perluasan akses warisan dokumenter, termasuk naskah kuno. Jikji Memory of the World Prize telah dimulai sejak 2004 dan diselenggarakan setiap dua tahun. Tujuan utamanya adalah untuk membangkitkan kesadaran tentang warisan dokumenter yang berharga bagi kemanusiaan. Hingga 2022, tercatat sembilan lembaga di dunia yang mendapat penghargaan ini.
Dalam…
Jakarta, Kemendikbudristek — Paus Fransiskus berdialog dengan para pelajar di Jakarta sebagai salah satu rangkaian agenda kunjungannya ke Indonesia. Pimpinan agama Katolik tersebut berdiskusi dengan kurang lebih 200 pelajar di Jakarta yang memiliki beragam latar belakang agama, suku, gender, dan tingkat sosial ekonomi, pada Rabu (4/9). Ratusan pelajar tersebut merupakan para peserta program Tunas Bineka (Temu Unjuk Kolaborasi Siswa Bineka), yang merupakan kolaborasi antara Pusat Penguatan Karakter (Puspeka), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dan Scholas Occurentes, organisasi sosial yang didirikan oleh Paus Fransiskus. Program tersebut melatih para pemuda untuk mencintai keberagaman dan menemukan solusi dari berbagai tantangan yang…
Malang, 29 Agustus 2024 --- Sebagai upaya untuk selalu menumbuhkan dan meningkatkan kesadaran terhadap keamanan siber, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) menyelenggarakan Anugerah Bug Bounty 2024 pada 29 Agustus 2024 di Gedung Samantha Krida, Universitas Brawijaya, Malang, Jawa Timur. Anugerah Bug Bounty 2024 merupakan puncak dari rangkaian pelaksanaan Kompetisi Bug Bounty yang merupakan ajang kompetisi bagi Bug Hunter di kalangan insan pendidikan yang terdiri dari pendidik (dosen dan guru) dan peserta didik (siswa dan mahasiswa) dalam mencari celah keamanan dan memastikan celah tersebut dapat dieksploitasi pada sebuah sistem target yang telah…
Semarang, Kemendikbudristek – Menyambut kedatangan Paus Fransiskus, pemimpin agama Katolik dunia, ke Indonesia, SMK Pendidikan Industri Kayu Atas (PIKA) Semarang, Jawa Tengah ditunjuk untuk membuatkan kursi yang akan dikenakan oleh Paus. Kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia memberikan berkah tersendiri bagi masyarakat Indonesia pada umumnya dan umat Katolik pada khususnya. Untuk itu, segala persiapan pun telah dilakukan. Salah satunya adalah dengan menyiapkan dua kursi istimewa yang dibuat langsung oleh siswa SMK PIKA Semarang. SMK PIKA Semarang mendapatkan kehormatan untuk membuat kursi khusus bagi Paus Fransiskus. Kepala SMK PIKA, Marsono, menyampaikan bahwa sebelumnya ia dihubungi oleh paroki gereja Katedral Jakarta untuk membuatkan…
Jakarta, 4 September 2024 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) terus berupaya meningkatkan peran generasi muda di Indonesia dalam memantapkan fungsi bahasa Indonesia, bahasa daerah, dan bahasa asing sesuai dengan ranah penggunaannya masing-masing. Melalui kegiatan Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional Tahun 2024 yang diikuti oleh 62 orang duta bahasa sebagai perwakilan putra dan putri terbaik dari 31 provinsi, yang diselenggarakan pada 2--7 September 2024 ini, bertujuan untuk memperkuat karakter, martabat, dan daya saing bangsa pada era perpaduan revolusi industri 4.0 dan society 5.0. Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Pusat Pembinaan…
Garut, 2 September 2024 – Literasi kebahasaan dan kesastraan merupakan salah satu program prioritas Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Program literasi kebahasaan dan kesastraan ini termasuk di antaranya pengembangan kosakata bahasa Indonesia yang diwujudkan melalui pemutakhiran produk Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Saat ini, masyarakat dapat memanfaatkan produk KBBI edisi VI secara daring dengan mengunjungi laman kbbi.kemdikbud.go.id atau mengunduh aplikasi KBBI VI melalui gawai atau ponsel pintar. Pada pembaruan berikutnya, rencananya, jumlah entri akan ditambah dari 120 ribu hingga mencapai 200 ribu. Terkait hal tersebut, perlu dilakukan penyebarluasan informasi dan juga…
Tangerang Selatan, Kemendikbudristek — SEAMEO Regional Open Learning Center (SEAMOLEC) memfasilitasi keberlanjutan pelaksanaan Program Penguatan Pendidikan Guru (Strengthening Teacher Education Programme/STEP Project) di Indonesia. STEP Project merupakan sebuah program penguatan kompetensi guru dan tenaga pengajar bidang science, technology, engineering, and mathematics (STEM) di Indonesia, Kazakhstan, Malaysia, dan Thailand. Program ini diluncurkan pada tahun 2023 lalu bekerja sama dengan SEAMEO STEM-ED, yang berlokasi di Thailand dan didukung oleh Chevron.
Di Indonesia, keberlanjutan program STEP Project dilakukan lewat penandatanganan Nota Kesepahaman pada 18 Agustus 2024 dengan tiga universitas yang akan memantau pelaksanaan program tersebut melalui tim penelitian dan pengembangan profesional.
…
Jakarta, Kemendikbudristek – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) berkomitmen untuk meningkatkan hubungan persahabatan dengan negara mitra, salah satunya melalui program beasiswa Darmasiswa RI sebagai soft diplomacy Indonesia. Program ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa internasional untuk memperkaya pengetahuan mereka tentang Indonesia.
Program Darmasiswa sendiri adalah program beasiswa non-gelar yang ditawarkan oleh Pemerintah Indonesia melalui Kemendikbudristek kepada warga negara asing (WNA) dari negara-negara yang memiliki hubungan diplomatik dengan Indonesia. Melalui program ini, para mahasiswa internasional dapat mempelajari bahasa seni, bahasa, dan subjek-subjek spesifik lainnya dengan tinggal dan menempuh pendidikan pada berbagai institusi pendidikan tinggi di Indonesia.
Sekretaris Jenderal…
Jakarta, 1 September 2024 – Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2024 secara resmi ditutup pada Sabtu (31/8) di Jakarta. Berakhirnya ajang tersebut ditandai dengan pengumuman pemenang OSN di semua jenjang. Provinsi Jawa Timur keluar sebagai juara umum dengan total perolehan medali sebanyak 56 yang terdiri atas 13 medali emas, 22 medali perak, dan 21 medali perunggu. Sementara di posisi kedua ada Provinsi DKI Jakarta dengan total 60 medali yang terdiri atas 12 medali emas, 25 medali perak, dan 23 medali perunggu. Lalu, di posisi ketiga yaitu Provinsi Jawa Barat dengan total 43 medali yang terdiri atas 8 medali emas, 13 medali…