12716 hasil pencarian untuk "Pendidikan".
Jakarta, Kemendikbud – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyatakan Ujian Nasional (UN) tahun 2019 siap digelar pada bulan Maret--Mei mendatang. Tahun 2019 ini, UN akan diikuti 8,3 juta peserta didik dan 103 ribu satuan pendidikan. “Sebanyak 91 persen peserta didik siap mengikuti UN Berbasis Komputer (UNBK). Jumlah peserta UNBK tahun ini meningkat signifikan dibandingkan jumlah peserta didik pada penyelenggaraan UN 2018,” disampaikan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Kabalitbang) Kemendikbud, Totok Suprayitno, di Jakarta, Kamis (21/3/2019). Tercatat sebanyak 8.259.581 peserta UN keseluruhan dengan peserta ujian nasional berbasis komputer (UNBK) sejumlah 7.507.116 (90,9%). Jumlah peserta UNBK meningkat 19 % dari jumlah peserta…
Yogyakarta—Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMK resmi digelar. Merujuk pada Prosedur Operasional Standar (POS) Ujian Nasional (UN), UNBK SMK akan berlangsung selama empat hari, terhitung mulai Senin, 25 Maret 2019 hingga Kamis, 28 Maret 2019. Pada hari pertama penyelenggaraan UNBK SMK, jajaran Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke beberapa sekolah di DI Yogyakarta, yaitu SMK Taman Siswa Jetis, SMK BOPKRI I Yogyakarta, serta SMK Maarif 2 Sleman. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang), Totok Suprayitno, saat melakukan peninjauan di SMK Taman Siswa Jetis, menilai penyelenggaraan UNBK di sekolah tersebut berjalan dengan lancar meskipun keluarnya token…
Jakarta, Kemendikbud --- Ujian Nasional (UN) tahun 2019 untuk jenjang sekolah menengah kejuruan (SMK) sudah dimulai sejak kemarin, (25/3/2019). Hampir 100 persen siswa SMK se-Indonesia mengikuti ujian nasional berbasis komputer (UNBK). Dari total 1.524.104 siswa SMK, sebanyak 1.516.009 (99,5%) menjalani UNBK, sedangkan sisanya 8.095 (0,5%) menjalani UN berbasis Kertas dan Pensil (UNKP). Pada ujian nasional jenjang SMK, ada 25 provinsi yang 100 persen menerapkan UNBK pada tahun ini. Sembilan provinsi yang belum 100 persen UNBK yaitu Papua (83,59%), Papua Barat (85,08%), Maluku Utara (89,51%), Nusa Tenggara Timur (90,41%), Kalimantan Timur (91,79%), Kepulauan Riau (95,20%), Sumatra utara (99,18%), Maluku (99,49%),…
Jakarta, Kemendikbud--Data Pokok Pendidikan (Dapodik) menjadi daya tarik bagi Nigeria saat kunjungan untuk belajar praktik baik layanan pendidikan dasar di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Jakarta. Daya tarik ini terletak kepada reliabilitas data, terutama jenjang pendidikan dasar dan menengah, yang menggunakan data referensi tingkat nasional. Dapodik adalah suatu sistem pendataan yang dikelola oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang memuat data satuan pendidikan, peserta didik, pendidik dan tenaga kependidikan, dan substansi pendidikan yang datanya bersumber dari satuan pendidikan yang terus menerus diperbaharui secara online. "Perwakilan Nigerai mau belajar tentang pendidikan dasa, mereka ingin mengembangkan pendidikan nasional mereka sambil belajar mengenai isu-isu…
Semarang, Kemendikbud —- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan pembekalan Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) kepada 720 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP). Pembekalan tersebut diberikan melalui kegiatan Kawah Kepemimpinan Pelajar (KKP) Siswa SMP tahun 2019 yang diselenggarakan di Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, yang dibuka pada Selasa (26/03/2019). Kegiatan KKP Siswa SMP 2019 mengangkat tema “Unggul, Berkarakter, dan Berkarya”. Pelaksanaan kegiatan tersebut diawali dengan pertunjukan pentas seni para siswa pada hari Senin (25/03), dan akan berakhir pada hari Kamis (28/03). “KKP jenjang SMP ini merupakan salah satu bentuk perwujudan dari Progran Pendidikan Karakter sebagai agenda prioritas pembangunan ke delapan dalam Nawa…
Jakarta, Kemendikbud --- Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Supriano, menerima kunjungan delegasi Negara Nigeria yang melakukan studi banding ke Indonesia. Dalam pertemuan tersebut, soal akses dan mutu pendidikan, serta pendistribusian guru turut menjadi perhatian delegasi Nigeria. Dalam pertemuan itu, Dirjen GTK, Supriano, menjelaskan mengenai 8 Standar Nasional Pendidikan (SNP) untuk mewujudkan mutu pendidikan di Indonesia. Salah satu di antaranya yaitu standar pendidik dan tenaga kependidikan. “Inilah yang ditangani oleh Ditjen GTK. Standar pendidik dan tenaga kependidikan umum terdiri dari pedagogik, kepribadian, sosial, dan profesional. Sedangkan untuk karir guru berjenjang, terdiri atas guru…
Jakarta, Kemendikbud--Data Pokok Pendidikan (Dapodik) menjadi daya tarik bagi delegasi perwakilan pendidikan Nigeria saat melakukan studi banding untuk belajar praktik baik layanan pendidikan dasar di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), di Jakarta. Daya tarik ini terletak kepada reliabilitas data, terutama jenjang pendidikan dasar dan menengah, yang menggunakan data referensi tingkat nasional. Dapodik adalah suatu sistem pendataan yang dikelola oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang memuat data satuan pendidikan, peserta didik, pendidik dan tenaga kependidikan, dan substansi pendidikan yang datanya bersumber dari satuan pendidikan dan terus menerus diperbaharui secara online. "Perwakilan Nigeria mau belajar tentang pendidikan dasar, mereka ingin mengembangkan pendidikan…
Palu, Kemendikbud — Pada 28 September 2018 lalu, Provinsi Sulawesi Tengah berduka karena mengalami bencana alam yang sungguh dahsyat, menimpa wilayah terluas di Sulawesi ini. Gempa bumi, tsunami dan likuifaksi seakan melahap semua keindahan wilayah yang dilewati garis khatulistiwa ini. Enam bulan setelah peristiwa memilukan tersebut, Provinsi Sulawesi Tengah menyatakan siap bangkit, dan siap melaksanakan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) 100%. Kesiapan tersebut disampaikan oleh Kepala Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (LPMP) Provinsi Sulteng, Muhammad Askari di Kantor LPMP Provinsi Sulteng, (25/3/2019). "Kami siap melaksanakan UN 2019. Provinsi Sulteng tahun 2019 akan melaksanakan UNBK 100% untuk jenjang…
Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mendorong agar para pengembang teknologi pembelajaran (PTP) lebih kreatif dan inovatif untuk menghasilkan teknologi pembelajaran yang diminati para siswa dan guru. Di era revolusi industri 4.0, peran teknologi pembelajaran berbasis teknologi informasi dan komunikasi (TIK) akan terus meningkat. "Optimalkan peran Rumah Belajar. Saya berharap PTP dapat meningkatkan peran dan manfaat di masa mendatang dan harus lebih kreatif dan inovatif dengan teknologi pembelajaran," pesan Mendikbud ketika membuka Simposium Regional Pengembang Teknologi Pembelajaran di Hotel Crowne Plaza Jakarta, Minggu (24/3/2019). Mendikbud menggarisbawahi peran PTP dalam mendukung pendidikan di Indonesia. Peran PTP yang…
Garut, Kemendikbud --- Gebyar Pendidikan dan Kebudayaan (Gebyar Dikbud) yang digelar di Provinsi Jawa Barat dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan seni dan budaya. Atraksi pencak silat, tarian tradisional, musik tradisional hingga pawai budaya yang ditampilkan oleh para siswa, mendapat apresiasi dari masyarakat Jawa Barat yang hadir dalam acara Gebyar Dikbud tersebut. Di Jawa Barat, Gebyar Dikbud digelar di empat daerah dari tanggal 22 hingga 23 Maret 2019. Hari Jumat (22/3/2019) Gebyar Dikbud dilaksanakan di Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Cianjur. Hari Sabtu, kegiatan dipusatkan di Kota Bandung dan Kabupaten Garut. Gebyar Dikbud di Kabupaten Sukabumi berlangsung di Gelanggang Olah Raga (GOR) Cisaat.…