12716 hasil pencarian untuk "Pendidikan".
Jakarta, Kemendikbud --- Pemerintah terus berupaya mendorong peningkatan kualitas pendidikan kejuruan, salah satunya dengan menggandeng pihak swasta, PT. Astra Internasional, Tbk. Upaya tersebut dilakukan dengan memberikan penghargaan atau anugerah kepada sekolah-sekolah yang berhasil menjalankan program SMK link and match bekerjasama dengan industri nasional. Kegiatan yang diikuti 178 program/jurusan dari 135 SMK tersebut berhasil memilih 6 finalis terbaik. “Hari ini kita membuktikan bahwa SMK kita itu menunjukkan prestasi yang luar biasa dan lebih penting lagi, sekarang ini eranya dunia usaha. Dunia industri sudah tidak ragu lagi untuk masuk membantu SMK kita,” demikian disampaikan Staf Ahli Mendikbud Bidang Inovasi dan Daya Saing,…
Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) berhasil meraih dua penghargaan sekaligus pada Peringatan Hari Antikorupsi Se-Dunia (Hakordia ) 2018 yang diselenggarakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dua penghargaan tersebut adalah Juara 2 Stan Terbaik Pameran Hakordia 2018 dan penghargaan atas komitmen berkontribusi di Jaga Pendidikan 2018. Penghargaan pertama diterima oleh Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM), Kemendikbud, Ari Santoso. Sementara penghargaan kedua diterima oleh Sekretaris Inspektorat Jenderal Kemendikbud, Sanusi. Kedua penghargaan ini diberikan pada malam penutupan peringatan Hakordia 2018, di Jakarta, Rabu (5/12). “Ini merupakan bentuk kreativitas dalam menerjemahkan pendidikan antikorupsi di dalam dunia pendidikan. Penghargaan ini menjadi…
Tangerang, Kemendikbud --- Sebagai upaya untuk menyelaraskan kualitas layanan informasi antara pusat dan daerah, Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM) selaku humas dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menggelar Rapat Koordinasi Keterbukaan Informasi dan Layanan Publik di Tangerang (7/12/2018). Dalam Rakor ini, Sekretaris Jenderal (Sesjen) Kemendikbud Didik Suhardi meminta agar para pegawai di lingkungan Kemendikbud dapat menjadi penyambung lidah instansi. "Ini harus menjadi komitmen kita bersama, bahwa apa yang kita kerjakan harus bisa kita komunikasikan, sehingga publik tahu. Bapak Ibu sebagai satker (satuan kerja) yang ada di daerah, kami harapkan betul bisa jadi penyambung lidah Kementierian Pendidikan dan Kebudayaan,"…
Jakarta, Kemendikbud --- Kongres Kebudayaan Indonesia 2018 berusaha memfasilitasi semua bentuk ekspresi budaya dengan tema yang beragam. Sejak dimulai pada Rabu, 5 Desember 2018, Kongres Kebudayaan Indonesia (KKI) menghadirkan berbagai pertunjukan seni, kuliah umum, pidato kebudayaan, debat publik, hingga forum penyampaian pendapat. Kemudian untuk gelar musik, ada Musik Trotoar yang diisi oleh musisi jalanan dan pertunjukan musik setiap malam. Ada juga fasilitasi untuk seni visual, salah satunya melalui pembuatan mural oleh 30 seniman. “Tidak semua orang mampu mengekspresikan pikirannya lewat tulisan atau pidato. Karena itu kami pun memberikan kesempatan ekspresi budaya untuk disampaikan dengan cara-cara lain,” ujar Direktur…
Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) periode 1993-1998, Wardiman Djojonegoro, memberikan kuliah umum dengan tema “Peningkatan Sastra dan Budaya Daerah: Kasus Naskah dan Panji di hari kedua dalam Kongres Kebudayaan Indonesia 2018. Dalam kuliah umum tersebut, ia mengatakan, warisan budaya daerah dalam sastra memiliki nilai sejarah yang menarik dan harus dilestarikan. Salah satunya adalah peninggalan naskah-naskah kebudayaan, seperti contoh naskah-naskah dari Aceh yang sangat dilirik oleh Malaysia. “Karena di setiap fakultas budaya universitas-universitas di Malaysia memiliki publikasi naskah-naskah dari Aceh yang dikaji dengan sejarah,” ujar Wardiman di Graha Utama Kemendikbud, Jakarta, Kamis (6/12/2018). Ia menuturkan, dari ribuan warisan…
Bali, Kemendikbud --- Penyelenggaraan International Symposium on Open, Distance and E-Learning 2018 (ISODEL) yang dilaksanakan mulai tanggal 3 s.d. 5 Desember 2018, di Bali, menghasilkan 22 kesimpulan dan 20 rekomendasi untuk mewujudkan “Pendidikan 4.0 untuk Indonesia”. Hal tersebut disampaikan Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan dan Kebudayaan (Kapustekkom), Kemendikbud, Gogot Suharwoto. “Revolusi Industri 4.0 tidak hanya mendekati tetapi sudah terjadi dan menjadi bagian dari kehidupan kita. Pertanyaannya adalah bagaimana kita di sektor pendidikan, mulai dari guru, kepala sekolah, dinas pendidikan, pemerintah pusat dan daerah, serta pemangku kepentingan lainnya agar dapat menyesuaikan dengan perubahan zaman yang cepat,” terang Gogot pada…
Jakarta, Kemendikbud --- Untuk mendukung pencapaian tugas di bidang kearsipan secara nasional sesuai amanat Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2009 tentang Kearsipan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melakukan pemindahan 332 berkas arsip statis kepada Arsip Nasional Republik Indonesila (ANRI), di kantor Kemendikbud, Kamis (06/12/2018). Sebanyak 332 berkas arsip statis tersebut diserahkan langsung oleh Sekretaris Jenderal Kemendikbud, Didik Suhardi, kepada Deputi Bidang Pembinaan Kearsipan ANRI, Andi Kasman M. “Dengan pemindahan arsip ini maka jumlah keseluruhan yang telah dipindahkan sudah cukup besar jumlahnya, dan ini merupakan harta yang tidak ternilai harganya. Ini menunjukan keseriusan kami dalam memberikan perhatian pada kearsipan pendidikan dan kebudayaan,” ujar…
Kota Tangerang, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) yang berpartisipasi dalam Public Expose and Public Service Exhibition, Sinergi Aksi Informasi dan Komunikasi Publik (SAIK) 2018 berhasil meraih penghargaan Anugerah Media Humas (AMH) 2018 sebagai Stan dengan Pelayanan Terbaik. Pengumuman peraih penghargaan untuk kategori stan pameran tersebut dilakukan pada malam penganugerahan AMH 2018, Selasa (4/12/2018) di Kota Tangerang, Banten. Trofi diterima oleh Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM) Kemendikbud, Ari Santoso. "Prestasi ini merupakan kerja keras kita semua. Tentu ini bukan akhir dari perjuangan karena sesungguhnya yang utama adalah mempertahankan dan meningkatkan kerja baik, kerja cepat, dan kerja yang…
Jakarta, Kemendikbud --- Berbagai ragam budaya Indonesia mewarnai Kompleks Kantor Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) selama berlangsungnya Kongres Kebudayaan Indonesia (KKI) 2018. Salah satu kegiatan seru yang bisa dinikmati pegawai maupun masyarakat umum adalah pembuatan mural di dalam Kompleks Kantor Kemendikbud. Sebanyak 30 seniman dari berbagai daerah menghadirkan mural dengan ragam tema yang diambil dari sepuluh objek kebudayaan. Ke-30 seniman itu mengisi rangkaian KKI 2018 dengan membuat mural menggunakan media papan tripleks serta alat menggambar dan mewarnai berupa cat air, kuas, serta cat semprot atau botol aerosol. Tema yang diangkat dalam karya mural mereka diambil dari 10 objek kebudayaan…
Jakarta, Kemendikbud --- Ada yang berbeda dari halaman Kantor Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dalam beberapa hari ini. Di lapangan yang biasa dipakai sebagai tempat upacara itu kini berdiri sebuah panggung kubah bambu. Sebanyak 1.300 lebih batang bambu dari Yogyakarta dirangkai menjadi sebuah panggung kubah yang artistik untuk Kongres Kebudayaan Indonesia (KKI) 2018. Pemilihan bambu tersebut bukan tanpa alasan. Bambu dinilai akrab dengan budaya dan kehidupan masyarakat Indonesia sehari-hari. Seniman instalasi bambu dari Yogyakarta, Novi Kristinawati Sunoto menuturkan, dirinya ingin mengembalikan bambu ke panggung budaya Indonesia. “Bambu sudah menjadi bagian dari masyarakat Indonesia sejak dulu. Dari proses kelahiran sejak kematian,…