14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Mendikbud Buka Pekan Pendidikan dan Kebudayaan Dalam Rangka Hardiknas 2019

Jakarta, Kemendikbud --- Jelang peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2019, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan Pekan Pendidikan dan Kebudayaan yang resmi dibuka oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy, pada Jumat (26/04/2019), di kantor Kemendikbud, Senayan, Jakarta, yang ditandai dengan pelepasan ratusan burung oleh Mendikbud bersama-sama sejumlah pejabat dan pegawai, guru, dan siswa jenjang pendidikan dasar hingga menengah. “Kami senang sekali perayaan Pekan Pendidikan dan Kebudayaan tahun ini berjalan dengan sangat meriah dan semarak di semua daerah,” ucap Mendikbud saat membuka Pekan Pendidikan dan Kebudayaan tersebut. Mendikbud menilai, kegiatan seperti ini dapat menjadi tradisi dalam rangka memotivasi…

Tulisan: Gempita Hardiknas Batam: Kemendikbud Dorong Pemda Alokasikan Anggaran Pendidikan 20 Persen

Batam, Kemendikbud ---Untuk mengejar ketertinggalan kualitas pendidikan Indonesia, dibandingkan dengan negara lain, UUD 1945 mengamanatkan bahwa alokasi anggaran sektor pendidikan minimal 20% dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) maupun Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Terkait hal itu, Staf Ahli Mendikbud Bidang Pembangunan Karakter, Arie Budhiman, mendorong pemerintah daerah agar tetap memperhatikan Neraca Pendidikan Daerah (NPD). Ia mengingatkan agar pemerintah provinsi, kabupaten/kota bisa mengalokasikan minimal 20 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk sektor pendidikan sebagaimana amanat UUD 1945. Arie menuturkan, jika dilihat dari alokasi transfer daerah, anggaran pendidikan di Provinsi Kepulauan Riau sudah mencapai 21 persen.…

Tulisan: Pekan Hardiknas Papua Barat: Mengenalkan Keragaman Budaya Sejak Usia Dini Memperkuat Karakter Siswa

Manokwari, Kemendikbud--Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) masih seminggu lagi, yaitu pada tanggal 2 Mei 2019. Namun, antusiasme para siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sangat kental terasa. Hal ini terlihat saat berlangsungnya Lomba Peragaan Busana Daerah, di Kota Manokwari, Provinsi Papua Barat, Kamis (25/4/2019). Terik Matahari tidak menyurutkan semangat para siswa bersolek dengan ragam busana daerah dari Papua Barat. Pince (40), orang tua salah satu peserta peragaan busana, terlihat sibuk memberikan dukungan kepada Aviel (6), putrinya. Sesekali, dia melambaikan tangan, dan memberikan seruan-seruan penyemangat. Kepada humas Kemendikbud, Pince bercerita bahwa kostum yang dikenakan Aviel merupakan hasil karyanya. "Ini hasil karya…

Tulisan: Pekan Hardiknas Kalimantan Utara: Penyiapan SDM Indonesia Harus Mempertimbangkan Fenomena Global

Tanjung Selor, Kemendikbud— Penyiapan sumber daya manusia (SDM) mengemuka dan menjadi agenda utama pada perayaan Pekan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2019 Provinsi Kalimantan Utara. Terdapat tiga fenomena global yang harus dipertimbangkan saat menyiapkan generasi Indonesia, yaitu fenomena Revolusi Industri 4.0, tatanan peradaban masyarakat di masa depan, dan fenomena abad kreatif. Demikian diungkapkan Chatarina M. Girsang, Staf Ahli Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Bidang Regulasi Pendidikan dan Kebudayaan. Untuk itu, Chatarina mengimbau para pemangku kepentingan pendidikan dan kebudayaan agar dalam menerapkan kebijakan dan program penyiapan SDM mempertimbangkan ketiga fenomena tersebut. "Saat ini kita bersama tengah menghadapi abad ke-21 yang ditandai dengan…

Tulisan: Sesjen Kemendikbud: Pendidikan Karakter Fokus Utama Penyiapan SDM Indonesia

Manado, Kemendikbud -- Penyiapan sumber daya manusia (SDM) menjadi fokus perhatian pemerintah Indonesia. Pendidikan karakter menjadi fokus utama dari penyiapan SDM agar sesuai dengan kebutuhan dunia global. Demikian disampaikan Didik Suhardi, Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Sesjen Kemendikbud) saat membuka Pekan Hardiknas Sulawesi Utara, di Manado, Kamis (25/4/2019). "Pendidikan karakter penting agar anak-anak Indonesia ke depan benar-benar siap menghadapi era globalisasi, di mana salah satunya ditandai dengan Industri 4.0 yang harus kita hadapi," ujar Didik. Namun demikian, menurut Didik, penguatan pendidikan karakter masih belum maksimal. Didik mengatakan, masih terdapat ketimpangan antara program dan kebijakan Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) dengan…

Tulisan: Keluarga dan Literasi Merupakan Fondasi Utama Pendidikan

Jakarta, Kemendikbud — Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2019, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan berbagai kegiatan, baik di Kantor Pusat Kemendikbud di Jakarta, maupun di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kemendikbud di seluruh Indonesia, termasuk di Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P4TK) Bahasa, Jagakarsa, Jakarta. Kegiatan Gebyar Hardiknas 2019 di P4TK Bahasa, dibuka oleh Direktur Pembinaan Sekolah Menengah Atas (PSMA), Purwadi Sutanto. Dalam sambutannya, Purwadi menyampaikan, agar semua elemen bersama-sama membangun Pendidikan. “Ki Hajar Dewantara memberikan pembelajaran kepada kita semua, bahwa pendidikan merupakan tanggung jawab kita bersama, yakni keluarga, masyarakat, dan sekolah” ujar Purwadi…

Tulisan: Mendikbud: Hari Pertama Ujian Nasional SMP Berjalan Lancar dan Sesuai Standar yang Ditetapkan

Jakarta, Mendikbud —- Pada hari pertama penyelenggaraan Ujian Nasional (UN) SMP, yang berlangsung hari ini, Senin (22/4/2019), Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy, melakukan pemantauan ke SMP Negeri 19 dan SMP Negeri 11 Jakarta. Berdasarkan hasil pemantauan tersebut, Mendikbud menilai penyelenggaraan UN SMP hari pertama berjalan lancar dan sesuai dengan standar yang ditetapkan. “Pelaksanaan UN hari ini secara umum bagus, lancar, dan sesuai dengan standar yang ditetapkan. Prosesnya dan sistem pengawasannya juga sesuai standar,” ucap Mendikbud. Pada pemantauan hari pertama penyelenggaraan UN SMP tersebut, Mendikbud mendapati satu sekolah, yakni SMP Negeri 29 Jakarta, melaksanakan UN menumpang di sekolah lain.…

Tulisan: Mendikbud Resmikan Pusat Budaya Indonesia di Timor Leste

Dili, Kemendikbud —-Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Republik Indonesia, Muhadjir Effendy, meresmikan Pusat Budaya Indonesia (PBI), di Dili, Timor Leste, Kamis (25/04). “Hari ini menandai puncak dari ide yang dicetuskan untuk menciptakan pusat budaya indonesia yang akan berfungsi sebagai tempat kegiatan kebudayaan," disampaikan Mendikbud pada peresmian PBI. “Selain sebagai tempat kegiatan kebudayaan, juga menunjukkan pentingnya mengedepankan diplomasi budaya dan sebagai implementasi pertukaran budaya dan pendidikan antar kedua negara,” terang Mendikbud. Mendikbud menyampaikan penghargaan dan apresiasi kepada Pemerintah Timor Leste atas kerja sama yang selalu terjalin dengan baik, khususnya di bidang pendidikan dan kebudayaan. “Dalam kesempatan yang berbahagia ini, saya juga…

Tulisan: Provinsi Bengkulu Mulai Jalankan Program Zonasi Guru

Bengkulu, Kemendikbud — Menindaklanjuti arahan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy tentang penerapan zonasi bagi guru, Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK) Kemendikbud, Supriano menyampaikan bahwa dalam waktu dekat, akan ada penyesuaian distribusi guru. Ditemui usai membuka Gebyar Hardiknas 2019 di Kantor LPMP Bengkulu, pada Kamis (25/4/2019), Supriano menjelaskan bahwa saat ini rasio guru dan siswa adalah 1 : 17. Namun memang dari sisi distribusi masih kurang merata. “Karena itu, kita minta kabupaten/kota untuk melihat berapa guru yang ada, berapa kebutuhan untuk mengisi sekolah-sekolah yang kosong,” ujarnya. Ditambahkan Supriano, saat ini Kemendikbud masih berkoordinasi dengan pemerintah di…