14761 hasil pencarian untuk "".
Jakarta, Kemendikbud --- Pemerintah Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, mendukung pelaksanaan Program Indonesia Pintar (PIP). Hal tersebut diutarakan oleh Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, Mohammad Solihin. “Pemberian bantuan melalui PIP harus dipertahankan dan terus berlanjut karena dirasa sangat membantu, khususnya bagi siswa yang tidak mampu”, terangnya saat dihubungi melalui telepon, Minggu (10/02). PIP yang menjadi salah satu program prioritas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), menurutnya, memberikan kontribusi besar bagi masyarakat Kabupaten Sukabumi. Banyak siswa tidak mampu dapat bersekolah dengan memanfaatkan dana PIP yang diberikan dalam bentuk Kartu Indonesia Pintar. Pada tahun 2018, sebanyak 171.627 siswa di Kabupaten Sukabumi telah menerima…
Jakarta, Kemendikbud --- Pendidikan merupakan hal yang sangat penting bagi kemajuan bangsa dan negara. Oleh karena itu, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bertekad untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang timbul di sektor pendidikan. Salah satu masalah pelik yang dihadapi saat ini adalah masalah guru. Melalui Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan (RNPK) 2019 yang akan digelar pada 11 - 14 Februari mendatang, pengangkatan dan pemetaan guru menjadi salah satu pokok bahasan pada forum terbesar di bidang pendidikan dan kebudayaan itu. “Jadi ke depan kita menjadikan guru sebagai ibu pendidikan,” ujar Staf Ahli Mendikbud Bidang Inovasi dan Daya Saing sekaligus sebagai ketua steering…
Jakarta, Kemendikbud – Dalam rangka efisiensi dan efektivitas dalam pengelolaan anggaran Pendidikan dan kebudayaan, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengingatkan jajarannya agar kegiatan yang tumpang tindih dan serupa dapat diintegrasikan. Hal tersebut disampaikan Muhadjir di hadapan para pejabat di lingkungan Kemendikbud dalam acara pembukaan Rapat Koordinasi Pengelolaan Keuangan di Lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kamis (7/2/2019) di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta. Muhadjir meminta agar satuan kerja melakukan signifikansi atau menimbang kepentingan terhadap kegiatan-kegiatan yang sejenis dan sasaran peserta yang sama. “Saya minta juga koordinasi eselon 1 untuk saling mencocokkan kegiatan-kegiatan yang tumpang tindih, yang…
Surabaya, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy menerima penghargaan Golden Award dari Seksi Wartawan Olahraga Persatuan Wartawan Indonesia (SIWO PWI) atas perannya dalam menyukseskan perhelatan Asian Games 2018 dan Asian Para Games 2018. Mendikbud menerima penghargaan tersebut dalam acara Golden Award Malam Anugerah Olahraga Indonesia 2019, di Gedung Grahadi Surabaya Jawa Timur, Jumat (8/2/2019). Selain Mendikbud, sejumlah menteri dan tokoh, pembina olahraga, serta kepala daerah juga diberi penghargaan serupa. Penghargaan Golden Award SIWO PWI 2019 diberikan kepada sejumlah pihak seperti atlet terbaik, tim terbaik, pelatih terbaik, pembina olahraga, dan para tokoh pendukung. Pemberian penghargaan SIWO PWI merupakan…
Malang, Kemendikbud --- Kebudayaan merupakan salah satu aset terpenting yang dimiliki Indonesia, dan harus dilestarikan dan dimanfaatkan untuk pembangunan bangsa. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy menggarisbawahi pentingnya kebudayaan, dalam acara Sarasehan Kebangsaan di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Kamis (7/2/2019). "Salah seorang direktur UNESCO mengatakan kepada saya, jika Amerika adalah super power ekonomi dan militer, Indonesia adalah super power budaya, tidak ada yang menandingi," kata Mendikbud. Hal tersebut tercermin dari banyaknya warisan budaya dunia yang sudah ditetapkan sebagai warisan budaya dunia. "Kita ini dalam hal world heritage terutama budaya tak benda, kita terbesar di dunia. Hampir tiap tahun ada…
Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengigatkan pentingnya menjaga keseimbangan antara efektivitas dan efisiensi dalam pengelolaan anggaran. Hal itu ia sampaikan pada saat membuka Rapat Koordinasi Keuangan yang diselenggarakan Biro Keuangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) di Jakarta(7/2/2018). "Saya mohon di dalam mengelola anggaran dapat dicapai titik keseimbangan antara efektivitas dan efisiensi, optimal. Tidak boros meskipun tujuan maksimum. Tetapi juga tidak irit sekali, lalu tujuannya tidak tercapai," ujar Muhadjir. Menurut Mendikbud, keseimbangan dua hal tersebut dinilai penting agar tujuan bisa tercapai secara optimal. Tak hanya itu, dalam pengelolaan anggaran juga diperlukan adanya evaluasi yang matang. Evaluasi…
Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah menerbitkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 51 Tahun 2018 tentang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Di dalam aturan ini, PPDB yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten/Kota untuk pendidikan dasar, maupun Pemerintah Provinsi untuk pendidikan menengah, wajib menggunakan tiga jalur, yakni jalur Zonasi (90 persen), jalur Prestasi (5 persen), dan jalur Perpindahan Orang tua/Wali (5 persen).
Secara umum, tidak terdapat perbedaan signifikan antara Permendikbud Nomor 51 Tahun 2019 dengan Permendikbud Nomor 14 Tahun 2018 yang mengatur PPDB pada tahun ajaran sebelumnya. Melalui aturan ini, Kemendikbud berupaya mendorong pelaksanaan PPDB yang nondiskriminatif, objektif,…
Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengapresiasi capaian kinerja jajarannya di tahun anggaran 2018. Pada pembukaan Rapat Koordinasi Pengelolaan Keuangan di Lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Mendikbud menyerahkan tujuh jenis penghargaan kepada unit/satuan kerja (satker) dan unit pelaksana teknis (UPT) terbaik. Mendikbud berpesan agar jajarannya mengoptimalkan fungsi evaluasi sebagai dasar perbaikan berkelanjutan. Ia juga berpesan agar jajarannya dapat memperhatikan dengan cermat penggunaan anggaran di tahun 2019. "Saya mohon di dalam mengelola anggaran dapat dicapai titik keseimbangan antara efektivitas dan efisiensi. Optimal. Tidak boros meskipun tujuan maksimum. Tetapi juga tidak irit sekali, lalu tujuannya tidak tercapai,"…
Jakarta, Kemendikbud --- Sebagai upaya meningkatkan kualitas pelaksanaan anggaran pendidikan dan kebudayaan tahun 2019, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan rapat koordinasi (Rakor) pengelolaan keuangan dengan tema “Strategi Peningkatan Kualitas Pelaksanaan Anggaran dan Akuntabilitas Kinerja”. Rakor tersebut diselenggarakan di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, pada hari Kamis s.d. Sabtu, 7 s.d. 9 Februari 2019. “Rapat koordinasi ini dilaksanakan dalam rangka memenuhi amanah Presiden, agar seluruh kementerian/lembaga mempercepat pelaksanaan program kerjanya, termasuk kegiatan pengadaan barang/jasa, sehingga anggaran pemerintah yang berfungsi sebagai stimulus dalam mencapai tujuan pembangunan nasional dapat segera dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, khususnya bidang pendidikan dan kebudayaan,” jelas Menteri Pendidikan…
Jakarta, Kemendikbud --- Data Indonesia Career Center Network (ICCN) tahun 2017 menyebutkan lebih dari 71,7% orang bekerja tidak linier dengan pendidikannya dan lebih dari 87% pelajar dan mahasiswa tidak sesuai dengan minatnya ketika mengambil jurusan di sekolah maupun perkuliahan. Kondisi ini menggugah sekumpulan anak muda untuk mengubah kondisi tersebut dengan menciptakan aplikasi “Aku Pintar” yang dapat digunakan untuk menelusuri minat dan bakat siswa. Direktur Pembinaan SMA Kemendikbud, Purwadi Sutanto, mengapresiasi dan mendukung kehadiran aplikasi ini. Ia mengharapkan dengan adanya aplikasi ini dapat mengubah paradigma masyarakat mengenai penjurusan pendidikan. “Saya melihat visi misi dari "Aku Pintar" ini sangat luar biasa. Mereka…