12716 hasil pencarian untuk "Pendidikan".


Tulisan: Kabar Peniadaan Pendidikan Agama di Sekolah Tidak Benar

Jakarta, Kemendikbud --- Beredarnya pemberitaan yang menyebutkan bahwa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan meniadakan Pendidikan Agama di sekolah adalah tidak benar. Upaya untuk meniadakan pendidikan Agama itu tidak ada di dalam agenda reformasi sekolah sesuai arahan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) ungkap Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (Ka BKLM) Ari Santoso. "Justru pendidikan keagamaan yang selama ini dirasa kurang dalam jam pelajaran pendidikan agama akan semakin diperkuat melalui kegiatan ekstrakurikuler," disampaikan Ari Santoso usai mengikuti Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi Kebijakan dengan Unit Pelaksana Teknis (UPT) di kantor Kemendikbud, Jakarta, Selasa sore (13/6). Dijelaskannya bahwa pertanyaan wartawan kepada Mendikbud…

Tulisan: Kuatkan Pendidikan Karakter, Ini Kegiatan dalam Delapan Jam di Sekolah

  Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengeluarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 23 Tahun 2017 tentang Hari Sekolah. Berdasarkan Permendikbud tersebut, mulai tahun pelajaran 2017/2018 hari sekolah dilaksanakan selama delapan jam dalam satu hari atau 40 jam selama lima hari dalam satu minggu untuk penguatan pendidikan karakter (PPK). Delapan jam di hari sekolah itu digunakan bagi siswa untuk melaksanakan tiga bentuk kegiatan, yaitu intrakurikuler, kokurikuler, dan ekstrakurikuler.   Kegiatan intrakurikuler merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk pemenuhan kurikulum, yaitu belajar sesuai mata pelajaran yang tercantum dalam kurikulum masing-masing jenjang pendidikan. Kegiatan kokurikuler merupakan kegiatan yang dilaksanakan…

Tulisan: Provinsi Jawa Timur Siap Selenggarakan Pendidikan Menengah

Bojonegoro, Kemendikbud --- Provinsi Jawa Timur (Jatim) siap melaksanakan penyelenggaraan pendidikan menengah sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah. Hal itu dikatakan oleh Kepala Bidang Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Hudiyono dalam pertemuan Tim Kunjungan Kerja Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI ke Kabupaten Bojonegoro, Provinsi Jawa Timur, Kamis (8/6). Dijelaskan oleh Hudiyono, segala persiapan pengalihan personil, pendanaan, sarana dan prasarana dan dokumen (P3D) dari 38 kabupaten/kota di Jawa Timur telah rampung dan Dinas Pendidikan Provisi Jawa Timur telah membentuk 31 cabang dinas provinsi di kabupaten/kota di Jawa Timur. Selain itu, pihaknya juga…

Tulisan: Penguatan Karakter Siswa Melalui Delapan Jam Belajar, Untungkan Madrasah Diniyah

Jakarta, Kemendikbud – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) segera menerapkan kebijakan delapan jam belajar dengan lima hari sekolah di tahun ajaran 2017/2018. Kebijakan ini merupakan implementasi dari program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) yang menitik beratkan lima nilai utama, yaitu religius, nasionalis, gotong royong, mandiri, dan integritas. "Peraturan terkait hal tersebut segera diterbitkan dan segera kita sosialisasikan," ungkap Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy di kantor Kemendikbud, Jakarta, Senin (12-6-2017). Dijelaskannya, penguatan karakter tersebut tidak berarti siswa akan belajar selama delapan jam di kelas. Namun, siswa akan didorong melakukan aktivitas yang menumbuhkan budi pekerti serta keterampilan abad 21. Tak hanya…

Tulisan: Mendikbud Berikan Motivasi di Peringatan Nuzulul Quran

Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy menghadiri Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) dalam peringatan Nuzulul Quran di Instana Negara, Jakarta (12/6/2017). Di hadapan 33 peserta MTQ, Mendikbud mendorong anak-anak agar terus mempelajari Quran dengan tetap mengamalkannnya. Muhadjir pun memberikan informasi bahwa beberapa perguruan tinggi menyediakan beasiswa khusus bagi para penghafal Quran. "Jadi adik-adik sekalian, kalau hafiz Quran tidak sulit masuk perguruan tinggi, termasuk perguruan tinggi yang bagus. ITB dan UGM ada beasiswa khusus hafiz Quran. Karena itu terus pelihara kemampuan hafiz Quran. Saya iri, kecil-kecil sudah siap lomba tilawah juz 30, itu luar biasa," tuturnya saat memberikan…

Tulisan: Tahun Ajaran Baru, Mendikbud Mengimbau Menyanyikan Lagu Kebangsaan Sebagai Pendidikan Karakter

Ciamis, Kemendikbud --- Di sela-sela kunjungan Presiden Joko Widodo membagikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) di Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (10/6/2017), Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy sempat memberikan arahan untuk menyambut tahun ajaran baru 2017/2018. Mendikbud mengimbau kepada para siswa di tahun ajaran baru nanti, untuk menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan lagu nasional di sekolah sebagai salah satu bentuk penguatan pendidikan karakter. "Nanti sebelum memulai pelajaran, nyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu nasional sebelum memulai pelajaran," jelas Muhadjir di hadapan 1.256 pelajar penerima KIP. "Misalnya antara lain (lagu) Rayuan Pulau Kelapa," lanjutnya. Menteri Muhadjir menjelaskan, dengan menyanyikan lagu…

Tulisan: Kemnaker Luncurkan Kampanye Indonesia Bebas Pekerja Anak

Jakarta—Memperingati Bulan Menentang Pekerja Anak Nasional setiap bulan Juni dan Hari Dunia Menentang Pekerja Anak pada 12 Juni,  Kementerian Ketenakerjaan (Kemnaker) meluncurkan Kampanye Indonesia Bebas Pekerja Anak (KIBPA) di halaman kantor Kemnaker, Jakarta pada Senin (12/6/2017).     KIBPA merupakan langkah strategis dalam penanganan dan penghapusan pekerja anak. Kampanye ini merupakan babak baru dalam memutus rantai kemiskinan melalui pendekatan yang terencana dan sistematis dimulai melalui peningkatan kualitas sumberdaya manusia. Peluncuran KIPBA adalah salah satu upaya Kemnaker dalam mempercepat terwujudnya peta jalan (roadmap) Indonesia bebas pekerja anak tahun 2022.     “Pemerintah ingin mewujudkan pembangunan di seluruh wilayah Indonesia yang berbasis kepada penghapusan pekerja anak, melalui pengintegrasian komitmen semua pemangku kepentingan yaitu Pemerintah,…

Tulisan: Setelah Tasikmalaya, Mendikbud Dampingi Presiden Sebarkan KIP Ke Ciamis

Ciamis, Kemendikbud --- Setelah sehari sebelumnya berkunjung ke Kota Tasikmalaya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan didampingi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy kembali melanjutkan kunjungan kerjanya untuk membagikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada siswa yatim/panti dan warga belajar di Kabupaten Ciamis, Provinsi Jawa Barat, Sabtu (10/6/2017). "Nanti untuk SD dapat Rp 450 ribu, untuk SMP Rp 750 ribu, untuk SMA/SMK Rp 1  juta. Yang Paket A, B dan C juga dapat sama ya," ujar Jokowi saat memberikan sambutan di hadapan 1.257 penerima KIP. "Cukup nggak?" lanjutnya bertanya. Seluruh siswa dan warga belajar pun sontak menjawab, "Cukuuuuup..!" Presiden Jokowi pun…

Tulisan: Kunjungi Kota Resik, Jokowi Bagikan 1.500 KIP

Tasikmalaya, Kemendikbud --- Sejumlah 1.500 pelajar memenuhi halaman Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Tasikmalaya (9/6/2017). Mereka adalah penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang diberikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dengan didampingi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy, Presiden membagikan KIP secara simbolis kepada 10 perwakilan siswa. Kemudian, ia berpesan agar kartu tersebut digunakan sesuai peruntukannya. "Kartu ini harus digunakan untuk urusan yang berkaitan dengan sekolah dan pendidikan," tuturnya. "Kita janjian ya, kalau kartunya dipakai untuk beli pulsa, nanti kartunya dicabut," lanjutnya. Dalam kesempatan yang sama Mendikbud juga menyampaikan bahwa KIP tersebut bisa dicairkan mulai tanggal 12 Juni…