14761 hasil pencarian untuk "".
Jakarta, Kemendikbud --- Melalui Permendikbud Nomor 14 Tahun 2018, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengeluarkan kebijakan sistem zonasi dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Kebijakan tersebut menuai respons dari berbagai kalangan masyarakat. Ada yang pro, ada pula yang kontra. Sutradara terkenal Hanung Bramantyo adalah salah satu tokoh masyarakat yang setuju atas kebijakan zonasi. Sebelumnya, dalam berbagai kesempatan, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengutarakan bahwa salah satu tujuan diterapkannya sistem zonasi dalam PPDB adalah untuk mengubah pola pikir masyarakat mengenai sekolah favorit. “Ke depan tidak ada lagi sekolah favorit atau bukan favorit. Hal inilah yang menciptakan ‘sistem…
Pada hari ini, Senin (9/7) Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution bersama dengan para menteri dan kepala lembaga terkait meresmikan penerapan Sistem Online Single Submission (OSS). Layanan Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik (PBTSE), yang lebih mudah disebut dengan nama generik OSS ini hadir dalam rangka pelayanan perizinan berusaha yang berlaku di semua Kementerian, Lembaga, dan Pemerintah Daerah di seluruh Indonesia, yang selama ini dilakukan melalui Perizinan Terpadu Satu Pintu (PTSP). Selain melalui PTSP, masyarakat dapat mengakses Sistem OSS secara daring di mana pun dan kapan pun.
“OSS yang pelaksanaannya diatur dalam PP Nomor 24 Tahun 2018, merupakan upaya pemerintah…
Padang, Kemendikbud — Provinsi DKI Jakarta kembali meraih juara umum pada Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2018 yang diselenggarakan di Padang, Sumatra Barat. Sebanyak 19 medali emas, 24 medali perak, dan 29 medali perunggu diraih oleh provinsi yang menjadi tuan rumah Asian Games 2018 pada gelaran tahunan bergengsi di bidang sains itu. Sementara untuk juara kedua OSN 2018 diraih oleh Provinsi Jawa Timur dengan perolehan 13 medali emas, 18 medali perak, dan 26 medali perunggu. Provinsi Banten berada di peringkat ketiga dengan perolehan 11 medali emas, 14 medali perak, dan 11 medali perunggu. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir…
Padang, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) mengimbau kepada seluruh Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), khususnya sekolah swasta yang baru tahap pembangunan untuk membangun sekolah yang bermutu dan berkualitas. Demikian disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy, saat meresmikan dan pemasangan papan tanda dimulainya pendirian EDOTEL SMK Pariwisata Aisiyah, Provinsi Sumatera Barat, Jumat (06/07/2018). “Sekarang untuk bikin sekolah atau fasilitas sekolah lainnya harus dibangun yang bermutu,” tutur Mendikbud. Mendikbud menerangkan, pembangunan SMK yang bermutu tidak harus mewah, tetapi mencerminkan lembaga pendidikan yang berkualitas, berkemajuan, dan lembaga pendidikan yang memiliki reputasi baik. “Bikin sekolah dan fasilitas dengan sekedarnya…
Padang, Kemendikbud --- Pemerintah Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat memberikan apresiasi dan menyambut baik penyelenggaraan Gala Siswa Indonesia (GSI) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang diselenggarakan Kementeriaan Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Hal tersebut disampaikan Walikota Padang, Mahyeldi Ansharulla, pada penyelenggaraan kompetisi hari pertama tingkat kota, di Lapangan Imam Bonjol, Kota Padang, Jumat (06/07/2018). “Kami mengucapkan terima kasih kepada Mendikbud dan memberikan apresiasi atas diselenggarakannya Gala Siswa Indonesia,” ucap Walikota Padang. Penyelenggaraan GSI ini, kata Walikota Padang, memberikan aktivitas positif bagi para generasi muda. “Kami menyambut baik penyelenggaraan GSI, karena kita juga selalu mengedepankan dan menghadirkan warga yang sehat…
Padang, Kemendikbud --- Dua aspek penting yang dinilai dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN) bidang ekonomi yaitu penyusunan makalah dan presentasi. Peserta diberi waktu tiga jam untuk menyusun makalah, satu jam menyusun presentasi, dan tujuh menit untuk mempresentasikannya di depan tiga orang penguji. "Pada hari pertama, peserta menyusun makalah dan tampilan presentasi dengan tema yang sudah ditetapkan panitia. Pada hari kedua ini mereka mempresentasikannya dengan waktu tujuh menit," kata Wiji Purwanta, ketua tim juri OSN bidang ekonomi, di SMK Negeri 3 Padang Sumatra Barat, Rabu (4/7/2018). Tim juri akan menilai makalah yang disusun peserta, teknik presentasi, dan bagaimana peserta menjawab pertanyaan-pertanyaan…
Kementerian Perindustrian menggandeng Toyota Indonesia dan enam perguruan tinggi negeri untuk bersama melakukan riset dan studi secara komprehensif tentang pentahapan teknologi electrified vehicle di dalam negeri. Langkah ini akan menjadi masukkan bagi pemerintah menerapkan kebijakan pengembangan kendaraan listrik, sehingga target 20 persen untuk produksi kendaraan emisi karbon rendah (low carbon emission vehicle/LCEV) tahun 2025 dapat tercapai.
“Pemerintah saat ini terus berupaya untuk mendorong pemanfaatan teknologi otomotif yang ramah lingkungan melalui program LCEV,” kata Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto pada acara Kickoff Electrified Vehicle Comprehensive Study di Jakarta.
Menurut Menperin, sasaran tersebut tidak terlepas dari komitmen Pemerintah Indonesia untuk dapat…
Jakarta, Kemendikbud --- Kegiatan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (GTK PAUD Dikmas) Berprestasi dan Berdedikasi selalu memunculkan gairah dari para GTK untuk terus berinovasi dalam pembelajaran. Inovasi tersebut sangat beragam, menarik, dan luar biasa. Demikian disampaikan Direktur Pembinaan GTK PAUD Dikmas, Abdoellah dalam gelar wicara di studio Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM) yang disiarkan melalui RRI Pro 3, Rabu (4/7). Ia menambahkan, sejak penyelenggaraan Jambore hingga saat ini bernama Apresiasi GTK PAUD Dikmas Berprestasi dan Berdedikasi, sejumlah dampak positif terhadap perkembangan PAUD dan Dikmas di Indonesia dapat terlihat. Hal…
Jakarta, Kemendikbud --- Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (GTK PAUD Dikmas) Berprestasi dan Berdedikasi Tahun 2018 kembali digelar. Ajang kompetisi bagi GTK PAUD Dikmas yang rutin digelar setiap tahun ini akan dilaksanakan pada 8-14 Juli 2018 di Pontianak, Kalimantan Barat. Tahun ini menjadi penyelenggaraan yang ke-12. Direktur Pembinaan GTK PAUD Dikmas, Direktorat Jenderal GTK, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Abdoellah mengatakan, kegiatan ini menjadi ajang berbagi inovasi pembelajaran terbaik di antara para guru dan tenaga kependidikan dari seluruh Indonesia. Ajang ini juga sekaligus sebagai media komunikasi sekaligus informasi dalam hal…
Silakan unduh berkas di sini