1850 hasil pencarian untuk "daring".
Jakarta, 2 Desember 2021 --- Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan kembali International Open, Distance, And e-Learning Symposium (ISODEL) pada 1-3 Desember 2021. Pada kesempatan ini, Kemendikbudristek kembali menyampaikan komitmen untuk menyukseskan program digitalisasi sekolah. Cakupannya tidak hanya memperluas akses terhadap teknologi, tetapi juga menjembatani ketimpangan pada pengetahuan dan penguasaan teknologi. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, mengakui bahwa disrupsi teknologi ikut mempengaruhi dunia pendidikan. “Namun, tidak ada pilihan selain beradaptasi dan berinovasi. Dapat menjadikan disrupsi sebagai solusi,” ujarnya saat membuka ISODEL 2021 secara daring di Jakarta, Rabu…
Ambon, 29 November 2021 --- Tidak sempat hadir dalam pameran produk-produk pilihan asal Maluku di Lapangan Tahapary, Ambon? Tidak perlu khawatir karena produk-produk asal Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan produsen rumahan itu dapat juga dibeli secara daring. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bekerja sama dengan sejumlah pasarloka untuk mempromosikan produk-produk tersebut dan menjangkau lebih banyak pembeli dari luar daerah. Cara berbelanja produk khas Maluku secara daring ini dipertontonkan kepada undangan yang hadir dalam acara puncak Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) #AromaMaluku, Senin (29//11/2021). Sesi belanja daring ini mengajak Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Menteri Koordinator Kemaritiman…
Ambon, 29 November 2021 --- Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) #Aroma Maluku tidak hanya fokus pada pengembangan UMKM yang merupakan pilar terpenting bagi perekonomian Indonesia. Gernas BBI #Aroma Mauluku, juga menjadi sejarah baru dengan pelibatan satuan pendidikan dalam mengembangkan UMKM yang ada di tanah air.
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) yang ditunjuk sebagai manajer kampanye dari Gernas BBI menjadikan gerakan tersebut sebagai langkah awal pembentukan kemampuan pemasaran digital siswa SMK. “Melalui Gernas BBI, kami berkomitmen untuk menjalin dan menguatkan kerja sama antara satuan pendidikan dengan dunia usaha dan industri. Hal itu terwujud dalam program-program SMK…
Ambon, 29 November 2021 --- Aset Kepulauan Maluku yang diturunkan sebagai warisan budaya harus menjadi nilai tambah dalam menyejahterakan dan memajukan masyarakat Indonesia khususnya yang ada di Provinsi Maluku. Melalui Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) dengan tema #Aroma Maluku, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mengharumkan aroma Maluku hingga lintas benua.
“Melalui Gernas BBI, kita akan mengharumkan aroma Maluku agar tercium sampai ke lintas benua. Karya buatan anak bangsa adalah bekal kita untuk melompat ke masa depan, untuk mewujudkan Indonesia berkelanjutan,” terang Menteri Nadiem dalam sambutannya secara virtual…
Bandung, 27 November 2021 – Percepatan tren digitalisasi di tengah pandemi Covid-19 kian hari kian dirasakan dan semakin banyak teknologi maupun inovasi baru yang hadir. Saat ini, semua generasi mau tidak mau harus hidup berdampingan dengan dunia digital. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Ilmu Pengetahuan Alam (P4TK IPA) pun mencermati kondisi yang dipengaruhi oleh pandemi ini. Salah satu unit utama Kemendikbudristek ingin merangkul berbagai pihak terutama guru IPA untuk bangkit bersama, bertahan hidup di tengah pandemi. Kali ini, P4TK IPA menggelar kompetisi Interaksi (Inovasi Teknologi Informasi dan Komunikasi/TIK dalam…
Jakarta, 26 November 2021 --- Pusat Data dan Informasi (Pusdatin), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi menggelar Malam Anugerah KIHAJAR 2021, suatu puncak apresiasi sejumlah kegiatan dan kompetensi pembelajaran yang memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), secara hibrida, Kamis (25/11) di Jakarta. Kepala Pusat Data dan Teknologi Informasi, Muhamad Hasan Chabibie, mengakui bahwa Program KIHAJAR terbuka bagi seluruh peserta didik, guru, mahasiswa, dan umum di seluruh Indonesia yang peduli pendidikan. “Semoga ikhtiar ini mampu menjadi penjaga nyala api belajar dan menumbuhkan inovasi dan kreativitas pendidikan,” ucap Hasan secara daring pada Taklimat Media secara virtual di Jakarta, Jumat (26/11). Dijelaskan Hasan,…
Jakarta, 26 November 2021 --- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) kembali ditunjuk untuk menjadi manajer kampanye Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI). Pada tahun 2021 ini, Kemendikbudristek mengusung tema #AromaMaluku dan akan menggelar Acara Puncak Gernas BBI ini pada hari Senin, 29 November 2021 bertempat di Lapangan Tahapary POLDA Maluku, Tantui, Ambon, Provinsi Maluku. Berbeda dengan kementerian/lembaga lain, Kemendikbudristek mengikutsertakan satuan pendidikan untuk berpartisipasi. Terdapat 26 usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang terdiri dari tiga kategori yakni kuliner, fashion dan kriya; yang akan menampilkan produk terbaiknya. Mereka akan mengisi enam belas stan yang tersedia. Salah satu kegiatan…
Bandung, 26 November 2021 – Hari Guru Nasional (HGN) 2021 dirayakan dengan berbagai kegiatan, salah satunya apresiasi bagi guru-guru mata pelajaran IPA yang diwadahi dalam kegiatan Gelar Karya Pendidik Sains Indonesia (Gerak Pena). Kegiatan yang berlangsung di Bandung, Jawa Barat, ini diseleggarakan pada 24-26 November 2021. Menurut Kepala Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P4TK) IPA, Enang Ahmadi, kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk memberikan penghargaan dan penghormatan kepada seluruh guru sains se-Indonesia. Gerak Pena diselenggarakan untuk menjaring inovasi dari para guru sains yang dapat dijadikan model pembelajaran sains di sekolah. “Bapak dan Ibu yang ikut Gerak…
Jakarta, 24 November 2021 – Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi mendapat respons positif dari mahasiswa dan pelaku industri, baik perusahaan maupun organisasi. Tercatat, lebih dari 13.000 mahasiswa dari 1.300 perguruan tinggi mengikuti program MSIB tahap pertama. Pada tahap pertama ini, 110 mitra magang dan 33 mitra MSIB yang mencakup total 1.898 proyek yang dijalankan memperoleh pendampingan dari kurang lebih 3.000 mentor profesional yang berdedikasi. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim menjelaskan, pada pelaksanaan MSIB tahap II, ada 12.209 mahasiswa…
Jakarta, 25 November 2021 --- Sebanyak 35 orang pendidik menerima penghargaan pada ajang Apresiasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Inspiratif Jenjang Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus Tahun 2021. Ke-35 orang tersebut masing-masing merupakan 5 terbaik dari 7 kategori, yaitu Guru SMA, Kepala Sekolah SMA, Guru SMK, Kepala Sekolah SMK, Guru SLB, Kepala Sekolah SLB, dan Guru Pembimbing Khusus Sekolah Penyelenggara Pendidikan Inklusif (SPPI). Penghargaan diberikan langsung oleh Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek, Iwan Syahril, pada malam penganugerahan di Jakarta, Rabu malam (24/11).
Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Iwan Syahril mengatakan, saat ini semua orang sedang berada pada suasana…