14008 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Empat Pelajar Indonesia Ikuti Kejuaraan Debat Sedunia

Denpasar, Kemendikbud --- Sebanyak empat siswa Indonesia terbaik dikirimkan untuk mengikuti Kejuaraan Debat Bahasa Inggris Tingkat Dunia, yaitu World Schools Debating Championship 2017 yang diselenggarakan di Denpasar, Bali. Keempat pelajar itu telah melewati seleksi Lomba Debat Bahasa Inggis Tingkat Nasional dan Pembinaan di tahun 2016. Mereka adalah Ngurah Gede Satria Aryawangsa dari SMAN 4 Denpasar, Bali, Nicholas Christianto dari SMAK 2 Petra Surabaya, Gracesenia Cahayadinata dan Stephanie Elizabeth Purwanto dari SMA Pelita Harapan, Banten.   Ngurah Gede Satria Aryawangsa mengatakan, ia dan ketiga temannya sudah melalui rangkaian persiapan untuk menghadapi World Schools Debating Championship (WSDC) tahun 2017. “Persiapannya sangat intensif.…

Tulisan: Anak Berkebutuhan Khusus Memiliki Talenta Terpendam

Jakarta, Kemendikbud — Anak berkebutuhan khusus atau ABK sebenarnya mempunyai talenta-talenta yang terpendam. Ibarat mutiara yang terpendam dalam lumpur bila digosok dengan baik lama kelamaan akan kelihatan elok atau indah. Itulah anak-anak berkebutuhan khusus,  hal ini diungkapkan Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Bidang Kurikulum Sekolah Luar Biasa (SLB) negeri Jepara, Suharno. Ia mengatakan setiap anak itu unik, sehingga perlu perlakuan yang berbeda untuk setiap ketunaannya. Kita harus bisa dan telaten untuk menggali potensi atau bakat yang ada pada mereka.” Mungkin dari segi seni melukisnya atau seni atau potensi lainnya, banyak sekali sebenarnya,” kata Suharno ketika ditemui di stan pameran di Festival…

Tulisan: Kawasan Kota Tua, Tuan Rumah ASEAN Literary Festival 2017

Jakarta, Kemendikbud --- Kawasan Kota Tua menjadi tuan rumah penyelenggaraan ASEAN Literary Festival (ALF) ke-4, yang akan dilaksanakan pada tanggal 3 – 6 Agustus 2017.  Kota Tua yang merupakan kawasan dengan gedung-gedung tua bersejarah Indonesia, menjadi peluang besar untuk memperkenalkan kekayaan budaya Indonesia. “Kenapa tahun ini Kota Tua dipilih untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan ASEAN Literary Festival? Karena jika kita lihat dari segi sejarah, Kota Tua memiliki potensi besar untuk memperkenalkan budaya Indonesia ke internasional,” ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, Catur Laswanto, pada konferensi pers di Museum Seni Rupa dan Keramik, (2/8/2017). ASEAN Literary Festival merupakan…

Tulisan: Mendikbud: Setiap Siswa Itu Unik dan Istimewa

Palembang, Kemendikbud – Kondisi sebagian besar guru di Indonesia saat ini menerapkan metode belajar di kelas kepada peserta didik secara klasikal. Mereka memberikan pelajaran kepada siswa dengan tingkat kesulitan menengah karena melihat daya serap siswa yang berbeda-beda tingkatannya di kelas. Namun, hal ini sebenarnya secara tidak langsung mengabaikan kemampuan yang dimiliki setiap siswa. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy mengungkapkan, pemerintah melalui program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) berupaya mengatasi kelemahan dari metode pembelajaran secara klasikal tersebut. Setiap siswa, kata dia, harus secara utuh diberikan perhatian sebagai seseorang yang memiliki kelebihannya masing-masing. “Setiap orang itu memiliki karakter yang unik yang…

Tulisan: Kemendikbud dan KPK Sepakati Kerja Sama Pencegahan Korupsi

Jakarta, Kemendikbud – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy dan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo menandatangani nota kesepahaman kerja sama dalam upaya pemberantasan tindak pidana korupsi, di Graha Utama Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Jakarta (3/8/2017). “Penandatanganan ini untuk meningkatkan kerja sama dalam meningkatkan kemampuan untuk memenuhi tanggung jawabnya, baik kepada Tuhan maupun kepada publik,” Ujar Mendikbud. Kerja sama yang diprakarsai oleh KPK ini meliputi pendidikan anti korupsi, pertukaran data dan informasi, sistem pencegahan korupsi, implementasi platform JAGA, serta pelayanan pengaduan masyarakat dan penerbitan barang milik negara. Dalam kesampatan yang sama Agus menyampaikan harapannya agar melalui kerja…

Tulisan: Kemendikbud Dukung Penguatan Pendidikan Karakter di Sumatra Selatan, Guru Kunci Utamanya

Ogan Ilir, Kemendikbud – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pemerintah daerah Sumatra Selatan yang telah mendeklarasikan program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) untuk diterapkan di sekolah-sekolah di provinsi Sumatra Selatan. Kemendikbud akan mendukung pemerintah daerah Sumatra Selatan terkait hal-hal yang dibutuhkan dalam penerapan dan pelaksanaan program PPK tersebut.   Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy menyampaikan, pendidikan karakter harus diterapkan di jenjang pendidikan dasar sebesar 70 persen dan pendidikan menengah sebesar 30 sampai 40 persen. “Harus ada revolusi besar-besaran di sektor pendidikan dasar, salah satu syarat utama agar pendidikan karakter berjalan baik di sekolah tidak ada…

Tulisan: Harmonisasi dalam Keberagaman, Tema Lomba Debat Pelajar Sedunia di Bali

  Denpasar, Kemendikbud --- Indonesia kembali menjadi tuan rumah perhelatan akbar tingkat dunia. World Schools Debating Championshop (WSDC) atau lomba debat tingkat pelajar SMA sedunia secara resmi dibuka pada Rabu malam, (2/8/2017), di Institut Seni Indonesia (ISI), Denpasar, Bali. Penyelenggaraan WSDC yang ke-29 pada tahun ini mengangkat tema "Listen to Diversity, Speak of Harmony" sebagai isu utama untuk mendukung perdamaian dunia. WSDC 2017 diikuti sekitar 450 orang dari 50 negara.   Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Dirjen Dikdasmen Kemendikbud), Hamid Muhammad mengatakan, WSDC harus dipandang bukan hanya sebagai sekedar ajang kompetisi anak-anak muda. "Harus pula…

Tulisan: Dorong Generasi Muda Cinta Sastra, ASEAN Literary Festival Hadirkan JKT 48

Jakarta, Kemendikbud --- Merayakan Ulang Tahun ke-50 tahun ASEAN yang jatuh pada tanggal 8 Agustus 2017, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bersama komunitas sastrawan menyelenggarakan ASEAN Literary Festival (ALF). Rangkaian festival akan diselenggarakan mulai tanggal 3 s.d. 6 Agustus 2017 di Kawasan Kota Tua, Jakarta. Grup Idola JKT 48 akan hadir dalam rangkaian acara ALF 2017. Sebagai penutup rangkaian ALF 2017, JKT 48 akan turut memeriahkan dan menghibur masyarakat juga wisatawan yang hadir dalam Festival Literasi Tingkat ASEAN itu. Kehadiran JKT 48 sekaligus menjadi daya tarik dan keunikan tersendiri dari ALF 2017. Okky Madasari, Direktur Program ALF 2017 mengatakan, JKT…

Tulisan: Kerja Sama Kemendikbud Dengan KPK Dukung Upaya Pemberantasan Korupsi

Jakarta, Kemendikbud – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) kembali menegaskan komitmen dalam pemberantasan praktik korupsi melalui pembaruan kerja sama dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy dan Ketua KPK Agus Rahardjo menandatangani nota kesepahaman kerja sama dalam upaya pemberantasan tindak pidana korupsi, di kantor Kemendikbud, Jakarta, Kamis pagi (3/8). "Diharapkan dengan kerja sama ini dapat meningkatkan kemampuan Kemendikbud untuk memenuhi tanggung jawabnya, baik kepada Tuhan maupun kepada publik,” disampaikan Mendikbud Muhadjir dalam sambutannya pagi ini. Kerja sama yang diprakarsai KPK ini meliputi pendidikan anti korupsi, pertukaran data dan/atau informasi, sistem pencegahan korupsi, implementasi platform JAGA,…