1850 hasil pencarian untuk "daring".


Tulisan: Kegiatan Penyusunan Kamus dan Inventarisasi Kosakata di Jawa Timur

Surabaya, Kemendikbudristek --- Kelompok Kepakaran Perkamusan dan Peristilahan Balai Bahasa Provinsi Jawa Timur memiliki dua program besar yang telah dijalankan sejak tahun 2019. Program pertama adalah kegiatan Penyusunan Kamus Bahasa Daerah, yaitu Kamus Istilah Kesenian di Jawa Timur yang rencananya akan disajikan dalam bentuk aplikasi daring. Kedua adalah kegiatan Inventarisasi dan Pengolahan Kosakata yang merangkum berbagai macam kosakata bahasa Jawa dan Madura di berbagai bidang kehidupan, yaitu kesenian, kuliner, perikanan, kelautan, aktivitas harian lainnya.  “Kosakata yang dihimpun ini nantinya akan melalui proses verifikasi dan validasi sebelum diusulkan ke dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI),” kata Kepala Balai Bahasa Jawa Timur…

Tulisan: Cegah Kepunahan, Balai Bahasa Kalimantan Tengah Gelar Sinar bahtera I 2021

Jakarta, 26 Oktober 2021 --- Keberadaan bahasa dan sastra daerah saat ini, khususnya di Provinsi Kalimantan Tengah sedang mengalami krisis yang cukup memprihatinkan. Kepala Balai Bahasa Kalimatan Tengah Valentina Lovina Tanate menyampaikan di tengah kemudahan dalam mengakses dan membagikan informasi pada ruang digital, penggunaan bahasa dan sastra daerah semakin terpinggirkan.   Hal ini berpengaruh terhadap sikap positif masyarakat terhadap bahasa dan sastra daerah yang kian menurun. "Bahasa dan sastra daerah sebagai aset dan kekayaan nasional sekaligus identitas dan cerminan karakter bangsa Indonesia tidak boleh terpinggirkan," kata Lovina melalui keterangan tertulis, Selasa, 26 Oktober 2021.   Valentina mengatakan, derasnya arus globalisasi dan…

Tulisan: Kemendikbudristek Meluncurkan Road to ISODEL 2021

Jakarta, 27 Oktober 2021 --- Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudritek) meluncurkan road to International Symposium on Open, Distance, and e-Learning (ISODEL) 2021 yang bertemakan “Teknologi Pendidikan di Era Kenormalan Baru: Sekarang dan Seterusnya”.   ISODEL tahun ini dihadirkan dengan semangat baru dan kolaborasi yang lebih banyak dari sekian pemangku kepentingan pendidikan, peneliti, guru, civitas academica, praktisi di seluruh dunia untuk merespon dinamika dan tantangan teknologi pendidikan di era kenormalan baru.   “Tentu akan banyak sekali potret praktik baik yang sudah terjadi, bagaimana teknologi pendidikan ini memainkan perannya dalam situasi normal pada kondisi saat…

Tulisan: ISODEL 2021 Targetkan 1.000 Partisipan

Jakarta, 27 Oktober 2021 --- Pusat Data dan Informasi (Pusdatin), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) akan menyelenggarakan kembali International Symposium on Open, Distance and e-Learning, (ISODEL) tahun 2021 pada 1- 3 Desember 2021. Sebagai bagian dari persiapan pelaksanaan sekaligus menjadi bagian dari sosialisasi kegiatan ISODEL, Pusdatin Kemdikbudristek akan menyelenggarakan Serial Webinar yang diberi nama “Road to ISODEL”. Sekretaris Jenderal (Sesjen) Kemdikbudristek, Suharti menargetkan 1.000 partisipan mendaftar di ISODEL 2021. Makalah-makalah yang terpilih dari para peserta akan diterbitkan secara gratis melalui mitra yang bekerja sama dengan jurnal yang terindeks oleh Scopus atau SINTA.   Scopus adalah pangkalan data pustaka…

Tulisan: Mendikbudristek Ajak Pemuda Pemudi Indonesia Mengingat Tapak Sejarah Bangsa

Jakarta, 28 Oktober 2021  ---  Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim memimpin Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-93 secara langsung di kompleks Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Senayan, Jakarta pada Kamis (28/10). Mendikbudristek pagi ini mengenakan pakaian adat asal Provinsi Riau. Menurut Nadiem, jika Sumpah Pemuda tidak tercetus saat itu, ia meyakini, para pemuda Indonesia tidak akan berdiri sebagai pelajar merdeka dalam menuntut ilmu dan meraih cita-cita. “Kita harus terus mengingat tapak-tapak sejarah yang dilalui para pendahulu kita sebagai bekal membangun masa depan,” tutur Mendikbudristek di hadapan para peserta upacara baik secara daring dan luring…

Tulisan: Mengenali Khazanah Budaya Lewat Pekan Kebudayaan Nasional 2021

Jakarta, 27 Oktober 2021 --- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, melalui Direktorat Jenderal Kebudayaan kembali menyelenggarakan Pekan Kebudayaan Nasional (PKN) di tahun ini. Seperti tahun sebelumnya, PKN kali ini diselenggarakan secara daring mengingat situasi yang belum pulih sepenuhnya dari pandemi Covid-19. Mengusung tema “Cerlang Nusantara, Pandu Masa Depan,” PKN tahun 2021 kali ini berusaha mengajak masyarakat untuk kembali mengenali jati diri dan khazanah budaya bangsa sebagai suatu aset. Dari aset tersebut, lalu diadaptasi menjadi cara hidup yang kekinian untuk menjawab tantangan dari perkembangan dan perubahan zaman. Tema ini dimaksudkan untuk menjawab tantangan utama yang ada di masa sekarang, yaitu…

Tulisan: Bulan Bahasa dan Sastra, Kampanye Membangun Budaya Literasi dalam Keluarga

Jakarta, 27 Oktober 2021 – Darma Wanita Persatuan (DWP) Pusat Pembinaan Bahasa dan Sastra, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan webinar Darma Wanita Persatuan dengan tema “Menyiapkan Ekosistem untuk Membangun Literasi dalam Keluarga”. Webinar ini merupakan salah satu kegiatan untuk menyemarakkan Bulan Bahasa dan Sastra Tahun 2021 yang jatuh pada bulan Oktober setiap tahun, dan diselenggarakan secara hibrida dengan protokol kesehatan yang ketat, Selasa, (26/10). Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, E. Aminudin Aziz, pada sambutannya  mengatakan, dasar literasi adalah baca tulis, tetapi kemudian dikembangkan menjadi konsep yang lebih luas. Demi mengukuhkan kecakapan…

Tulisan: Wujudkan Pemajuan Kebudayaan, Kemendikbudristek Gelar Festival Musik Tradisional Danau Toba

Samosir, 26 Oktober 2021 – Festival Musik Tradisional Indonesia (FMTI) 2021 menjadi salah satu upaya untuk mewujudkan pemajuan kebudayaan, khususnya dalam memperkuat ekosistem musik tradisi Indonesia. Tahun ini Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Kebudayaan memfokuskan penyelenggaraan FMTI di lokasi yang menjadi Destinasi Super Prioritas. Salah satu lokasi tersebut adalah Danau Toba di Sumatra Utara. Festival Musik Tradisional Danau Toba 2021 diselenggarakan Kemendikbudristek bekerja sama dengan Rumah Karya Indonesia. Dalam festival ini, 12 komposer musik tradisi Toba telah mengaktualisasi karya mereka dalam bentuk klip video, festival daring, serta perekaman lagu untuk kemudian ditayangkan di platform digital…

Tulisan: Beri Kuliah Umum bagi Mahasiswa IPB, Dubes RI untuk Australia Kristiarto Sampaikan Peluang IA-CEPA

Canberra, 22 Oktober 2021 --- Indonesia dan Australia telah meningkatkan status hubungan bilateral kedua negara menjadi Comprehensive Strategic Partnership (CSP) pada tahun 2020 lalu, khususnya dalam hal kerja sama ekonomi di mana kedua negara telah menandatangani Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership (IA-CEPA) berlaku resmi sejak 5 Juli 2020.   Duta Besar Republik Indonesia untuk Australia dan Vanuatu, Y. Kristiarto S. Legowo, mengungkapkan, hubungan bilateral Indonesia dan Australia kini sedang berada dalam situasi terbaik dan harus dirawat bersama terus menerus. Menurut dia, pasca resminya IA-CEPA, terdapat sejumlah peluang peningkatan kapasitas diri dalam sektor pendidikan yang dapat dimanfaatkan oleh pemuda Indonesia.   “IA-CEPA…

Tulisan: Kemendikbudristek Raih Predikat Badan Publik Informatif

Jakarta, 26 Oktober 2021 ---  Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi berhasil meraih kualifikasi tertinggi “Badan Publik Informatif” pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2021 yang digelar Wakil Presiden Republik Indonesia bersama Komisi Informasi Pusat, Selasa (26/10) secara daring. Adapun nilai yang diberikan pada Kemendikbudristek sebesar 93,39 poin. Anugerah diserahkan oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin kepada Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadiem Anwar Makarim, yang diwakili oleh Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Suharti. Wapres Ma’ruf, dalam sambutannya, menyampaikan penghargaan ini merupakan kesempatan bagi seluruh badan publik untuk terus mempercepat keterbukaan informasi publik lewat inovasi-inovasi tiada henti. “Pengelolaan informasi publik…