14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Upacara Bersama Anak Berkebutuhan Khusus, Mendikbud Tunjukkan 'Negara Hadir'

Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) menjadi pembina upacara di Sekolah Luar Biasa (SLB) C khusus Tunagrahita, Yayasan Tri Asih, Jakarta Barat. Kehadiran Mendikbud di tengah-tengah siswa dan guru SLB C Tri Asih itu untuk sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap pendidikan anak berkebutuhan khusus. Mendikbud memperlihatkan bahwa Negara hadir untuk semua kalangan masyarakat. “Sudah menjadi tanggung jawab pemerintah bahwa Kemendikbud akan meningkatkan perhatiannya kepada anak-anak berkebutuhan khusus,” ujar Mendikbud saat memberikan sambutan dalam upacara bendera dengan Indonesia Raya Tiga Stanza di lapangan SLB C Tria Asih, Jakarta, Senin pagi (27/11/2017). Mendikbud juga meminta Dinas Pendidikan DKI Jakarta dan…

Tulisan: Kemendikbud Sosialisasikan Undang-Undang Pemajuan Kebudayaan

  Garut, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyosialisasikan Undang-Undang (UU) Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan ke sejumlah daerah di Indonesia. Daerah pertama yang dituju sebagai tempat sosialisasi UU Pemajuan Kebudayaan adalah Kabupaten Garut Jawa Barat. Hari Sabtu (25/11/2017) kemarin ratusan pemangku kepentingan kebudayaan di Garut dan sekitarnya berkumpul di Resort Sumber Alam Garut untuk mengikuti sosialisasi UU Pemajuan Kebudayaan. Hadir pula dalam kesempatan tersebut Sekretaris Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbud (Sesditjen Kebudayaan) Nono Adya Supriyatno, anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Ferdiansyah, serta Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Garut Budi Gan Gan…

Tulisan: Membangun Pendidikan Karakter melalui Keteladanan Guru

Jakarta, Kemendikbud --- Selamat Hari Guru Nasional 2017! Tema yang diangkat dalam Hari Guru Nasional tahun ini adalah “Membangun Pendidikan Karakter melalui Keteladanan Guru”. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengatakan, tema tersebut dipilih karena berkaitan erat dengan implementasi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 87 Tahun 2017 tentang Penguatan Pendidikan Karakter. Perpres tersebut mengamanatkan guru sebagai sosok utama yang menjadi teladan dalam pendidikan karakter di sekolah. “Mereka (guru) memiliki tanggung jawab membentuk karakter peserta didik melalui harmonisasi olah hati, olah rasa, olah pikir, dan olah raga,” ujar Mendikbud saat menyampaikan pidatonya dalam Upacara Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2017 di…

Tulisan: Mendikbud: Tak Seorangpun Sukses Tanpa Sentuhan Guru

  Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengatakan, momentum Hari Guru Nasional hendaknya dijadikan sebagai refleksi apakah guru-guru Indonesia sudah cukup profesional dan menjadi teladan bagi peserta didiknya. Di sisi lain, Hari Guru Nasional juga dijadikan refleksi, apakah kita sudah cukup memuliakan guru-guru yang telah berjuang untuk mendidik dan membentuk karakter kita sehingga menjadi pribadi yang tangguh dan berhasil. “Sebab, tak ada seorangpun yang sukses tanpa melalui sentuhan guru,” ujar Mendikbud saat upacara peringatan Hari Guru Nasional di Kantor Kemendikbud, Jakarta, Sabtu (25/11/2017). Ia mengatakan, Hari Guru Nasional juga menjadi titik evaluasi yang strategis bagi pemerintah…

Tulisan: Kemendikbud Siapkan Lima Program Afirmasi untuk Pemenuhan Guru di Daerah

Jakarta, Kemendikbud --- Untuk memenuhi kebutuhan guru yang ada di daerah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan layanan Lima program Afirmasi. Program tersebut dilakukan untuk mengatasi permasalahan kekurangan guru, terutama pada daerah yang tergolong  terdepan, terluar, dam tertinggal (3T). “Penyediaan guru di daerah, khususnya di daerah 3T menjadi perhatian pemerintah untuk meningkatkan layanan pendidikan,” demikian disampaikan Plt. Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Hamid Muhammad, di kantor Kemendikbud, Jakarta, Sabtu (25/11/2017). Program Afirmasi tersebut adalah 1) Program Sarjana Mendidik di Daerah 3T (SM3T); 2) Program Guru Garis Depan (GGD), dan Guru yang bertugas di daerah khusus; 3) Program Sertifikasi Keahlian…

Tulisan: Membangun Pendidikan Karakter Melalui Keteladanan Guru

Kemendikbud – Guru sebagai salah satu aktor penting dalam pendidikan nasional memiliki peranan strategis dalam implementasi Penguatan Pendidikan Karakter (PPK). Sejalan dengan semangat nawa cita, peringatan hari guru nasional tahun 2017 mengambil tema “Membangun Pendidikan Karakter melalui Keteladanan Guru”. "Guru sebagai sosok utama dalam satuan pendidikan formal memiliki tanggung jawab membentuk karakter peserta didik melalui harmonisasi olah hati, olah rasa, olah pikir, dan olah raga," disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy dalam upacara bendera dalam rangka peringatan Hari Guru Nasional di lapangan Kemendikbud, Jakarta, Sabtu (25/11). Hari Guru Nasional (HGN) diperingati setiap tanggal 25 November setiap tahunnya, sesuai…

Tulisan: Bagikan 1.268 KIP di Langkat, Presiden Ingatkan Siswa Agar Digunakan untuk Keperluan Sekolah

Langkat-Sumatra Utara, Kemendikbud — Melalui Program Indonesia Pintar (PIP) pemerintah mengalokasikan dana bagi anak usia sekolah 6 s.d. 21 tahun dari keluarga tidak mampu agar dapat menyelesaikan sekolah hingga jenjang SMA atau SMK. Untuk mencegah dan mengurangi jumlah siswa yang putus sekolah, kali ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) membagikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada 1.268 pelajar di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Jumat (24/11/2017). Dalam kesempatan tersebut, Jokowi kembali mengingatkan agar uang yang ada di Kartu Indonesia Pintar (KIP) itu digunakan dengan baik untuk keperluan pendidikan dan sekolah. Bertempat di Gedung Serbaguna Manunggal Langkat Berseri kabupaten Langkat, Sumatera Utara, ada ribuan…

Tulisan: Plt. Dirjen GTK Buka Pameran Menyambut Peringatan HGN 2017

Jakarta, Kemendikbud – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan pameran produk-produk pendidikan dan kebudayaan dalam rangkaian Pekan Kreativitas dan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan 2017. Pameran ini digelar dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2017. Acara pembukaan pameran diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya 3 stanza oleh seluruh tamu undangan. Plt. Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), Hamid Muhammad membuka secara resmi pameran tersebut, Jumat (24/11). Prosesi pembukaan ditandai dengan pengguntingan pita didampingi oleh pejabat eselon II di lingkungan Ditjen GTK. Pameran dilaksanakan selama dua hari, yakni 24 – 25 November 2017 di Plaza Insan Berprestasi, Gedung…

Tulisan: Kemendikbud Raih Penghargaan Anugerah Media Humas 2017

Palembang, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) meraih juara terbaik ke-2 pada kategori Media Sosial dalam Anugerah Media Humas (AMH) 2017. Penghargaan tersebut diterima Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM) Ari Santoso di Grand Ballroom Novotel Palembang, Kamis malam, (23/11/2017). Ari menyampaikan rasa syukurnya atas penghargaan yang diraih dalam ajang tahunan ini. "Alhamdulillah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaaan telah mendapatkan pemenang terbaik kedua untuk kategori sosial media”, ucapnya usai menerima penghargaan. Kedepannya, ia mengajak seluruh pihak di lingkungan Kemendikbud untuk bekerja sama meningkatkan kualitas pelayanan informasi di Kemendikbud. Ari berharap akan meningkatkannya lagi. “Insyaallah tahun depan kita bisa lebih…