14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Arsip sebagai Bukti Penting Sebuah Karya Seni

Jakarta, Kemendikbud --- Tidak banyak seniman di Indonesia yang memahami pentingnya sebuah pengarsipan atas karya-karya yang sudah dibuat. Namun hal itu tidak berlaku bagi seorang Basoeki Abdullah. Sang maestro seni lukis di Indonesia ini paham betul arti dari sebuah arsip atau dokumen yang relevan dengan karya-karyanya. Meskipun sosok Basoeki Abdullah kini hanya tinggal kenangan, masyarakat masih dapat melihat jejak-jejak peninggalan karya beliau dari Pameran Arsip “Lacak” yang akan dilaksanakan pada 7 – 21 November 2017 di Museum Basoeki Abdullah. Untuk menyambut pameran tersebut, Museum Basoeki Abdullah bekerja sama dengan Majalah Tempo mengadakan acara Ngobrol @Tempo “Arsip Seni Sebagai Warisan Budaya”…

Tulisan: Spesies Baru Orangutan di Sumatera: Orangutan Tapanuli (Pongo Tapanuliensis)

Jakarta, 03/11/2017 - Berawal dari kerjasama antara Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Institut Pertanian Bogor (IPB), Universitas Nasional (UNAS), dengan Yayasan Ekosistem Lestari - Program Konservasi Orangutan Sumatra (YEL-SOCP), dan berbagai Universitas lain di mancanegara, sejumlah tim peneliti yang bergerak di bidang genomik-genetika konservasi, morfologi, ekologi, serta perilaku primata menyimpulkan bahwa populasi orangutan Sumatera yang terletak di habitat terisolir yaitu Ekosistem Batang Toru, di ketiga Kabupaten Tapanuli, Sumatera Utara, sebagai spesies baru dari kelompok genus orangutan. Hari ini hasil penelitian ini dilaporkan di dalam salah satu jurnal internasional terkemuka, Current Biology, dimana kategori jenis…

Tulisan: Kemendikbud Uji Coba Layanan Konsultasi Daring Bagi Guru

Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Unit Layanan Terpadu (ULT) mengembangkan aplikasi layanan konsultasi daring bagi guru. Aplikasi yang diuji coba pertama kali pada Rabu (25/10/2017 ), dibuat sebagai upaya peningkatan pelayanan Kemendikbud kepada masyarakat. Kemudahan mengakses aplikasi tersebut berefek pada efisiensi, di mana guru di daerah tak perlu lagi jauh-jauh datang ke Jakarta untuk berkonsultasi tentang masalah yang sedang dihadapi.  Layanan Konsultasi daring untuk guru adalah layanan dua arah dimana guru dan petugas dapat langsung berinteraksi dan mendapat kepastian mengenai solusi dari permasalahan mereka. Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM) Kemendikbud Ari Santoso, mengatakan, aplikasi…

Tulisan: Hadiri Sidang Umum UNESCO, Mendikbud Tegaskan Komitmen Indonesia dalam Pembangunan Berkelanjutan

Paris-Perancis, Kemendikbud – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy menegaskan komitmen penuh Indonesia dalam menyukseskan tujuan pembangunan yang berkelanjutan. Pemerintah Indonesia memberikan perhatian penuh pada upaya peningkatan akses pada layanan pendidikan yang berkualitas sebagai langkah penting dalam menyukseskan semua tujuan pembangunan berkelanjutan. “Indonesia telah mencapai kemajuan yang signifikan di sektor pendidikan. Sebanyak 72,3 persen anak Indonesia telah mengikuti pendidikan anak usia dini. Di awal tahun ini, Indonesia dianugerahi penghargaan UNESCO untuk Pendidikan Perempuan dan Wanita, atas programnya yang dianggap luar biasa dalam pengarusutamaan gender," disampaikan Mendikbud saat membuka pidatonya pada Sidang Umum The United Nations Educational, Scientific and Cultural…

Tulisan: Unsur Bahasa dalam Karya Seni, Wujud Utama Lestarikan Budaya

Jakarta, Kemendikbud --- Akademi Remaja Kreatif Indonesia (ARKI) menjadi salah satu kegiatan dalam rangkaian Festival Literasi Sekolah tahun 2017. ARKI diperuntukkan bagi siswa SMA yang berkompetisi pada tiga bidang  lomba cipta, yaitu Cerpen, Syair, dan Komik. ARKI diselenggarakan sebagai salah satu upaya pengembangan budaya daerah untuk Indonesia. Karena itulah unsur daerah sangat diharapkan untuk dimasukkan dalam setiap karya. ARKI 2017 dilaksanakan pada Sabtu (28/10/2017), di Bogor, Jawa Barat. Para peserta ARKI 2017 dibagi ke dalam tiga ruang yang berdasarkan kategori lomba. Masing masing kelompok diberi waktu selama dua jam untuk menyelesaikan lomba dengan diawasi oleh masing-masing tiga juri. Dalam menyelesaikan…

Tulisan: Peringati Sumpah Pemuda, Kemendikbud Gelar Donor Darah

  Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta menyelenggarakan acara Donor Darah dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda.  Acara Donor Darah diselenggarakan oleh Inspektorat Jenderal (Itjen) pada hari ini, Rabu (1/11/2017). Kemudian kegiatan Donor Darah oleh Sekretariat Jenderal (Setjen) akan dilaksanakan pada Selasa, 7 November 2017. Kegiatan Donor Darah oleh Itjen Kemendikbud berlangsung di lantai 6 Gedung B Kemendikbud, Senayan, pada Rabu (1/11/2017), pukul 08.00-12.30 WIB. Acara Donor Darah ini dipimpin oleh dr.Nurul Huda dari Palang Merah Indonesia DKI Jakarta yang datang bersama 10 orang anggota timnya. Acara donor darah…

Tulisan: Jaring Aspirasi Masyarakat untuk Pemutakhiran Kamus Besar Bahasa Indonesia

  Jakarta, Kemendikbud --- Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) merupakan produk bahasa yang ditujukan untuk dimanfaatkan oleh masyarakat. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) sebagai pihak penyusun KBBI menyadari perlunya masukan, baik berupa tanggapan, kritik, maupun saran dari masyarakat untuk kesempurnaan KBBI. Melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), Kemendikbud mengadakan kegiatan Lokakarya Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Kelima di Aula Gedung Samudra, Kantor Badan Bahasa, Jakarta, Selasa (31/10/2017). Lokakarya Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Kelima diikuti sekitar 40 orang yang berasal dari beragam kalangan, yakni jurnalis, penulis, penyuluh bahasa, peneliti Badan Bahasa, guru, dosen, editor bahasa, dan mahasiswa. Lokakarya…

Tulisan: Bahasa Indonesia Diminati Mahasiswa Asing di Mesir

Jakarta, Kemendikbud --- Dalam Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan, disebutkan bahwa pemerintah meningkatkan fungsi bahasa Indonesia menjadi bahasa internasional secara bertahap, sistematis, dan berlanjutan. Kepala Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa Kemendikbud, Hurip Danu Ismadi mengatakan, bahasa Indonesia memiliki potensi menjadi bahasa internasional karena banyak diminati mahasiswa asing, salah satunya di Universitas Al Azhar di Kairo, Mesir. Hurip menuturkan, beberapa waktu lalu ia berkunjung ke universitas Islam tertua di dunia itu. Di sana ia bertemu langsung dengan Dekan Fakultas Bahasa dan Terjemahan Universitas Al Azhar Kairo yang meminta Indonesia agar membuka program…

Tulisan: Kerja Bersama, Percepatan Kemudahan Berusaha di Indonesia Makin Diakui di Dunia

Jakarta, 01/11/2017 - Ikhtiar pemerintah memperbaiki kondisi ekonomi secara keseluruhan kembali membuahkan hasil. Capaian kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla berhasil dicatat dunia internasional berkat kerja bersama antarpemangku kepentingan, baik pemerintah, swasta maupun masyarakat. Capaian terbaru berupa Ease of Doing Business (EODB). Dalam laporan terbaru yang dikeluarkan oleh Bank Dunia tentang Kemudahan Berusaha, peringkat kemudahan berusaha di Indonesia (EODB 2018) naik 19 peringkat ke posisi 72 dari 190 negara yang disurvei.   Capaian ini melanjutkan tren percepatan peningkatan peringkat dalam dua tahun terakhir. Seperti diketahui, pada EODB 2017 posisi Indonesia naik 15 peringkat, dari 106 ke peringkat 91. Pada tahun…