14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Buka Pemilihan GTK Berprestasi dan Berdedikasi, Mendikbud: Bangun Kebersamaan dan Kebanggaan Profesi

Jakarta, Kemendikbud – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy membuka kegiatan pemilihan Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Berprestasi dan Berdedikasi tingkat nasional tahun 2017, di Plaza Insan Beprestasi, kantor Kemendikbud, Jakarta, Kamis malam (14/8). Mendikbud berpesan agar melalui kegiatan ini dapat dibangun rasa kebersamaan dan kebanggaan terhadap profesi, serta hubungan yang harmonis antara guru dan tenaga kependidikan.     “Saya harap Bapak dan Ibu guru dapat terus menambah wawasan, dan mengasah pengetahuan untuk dapat meningkatkan profesionalisme. Yang terpenting adalah _inner motivation_ guru itu sendiri,” disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy malam ini (14/8).    Pelaksana Tugas (Plt.)…

Tulisan: Mendikbud: Upacara Bendera Penting Untuk Tanamkan Nasionalisme

Jakarta, Kemendikbud – Memperingati hari Pramuka ke-56, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy memimpin upacara bendera di Sekolah Dasar (SD) Negeri 13 Grogol Selatan, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Menurut Muhadjir, kebiasaan melaksanakan upacara bendera di sekolah sangat penting dan perlu dibiasakan.    “Ini penting untuk menanamkan rasa nasionalisme sejak dini, rasa cinta tanah air, bangga menjadi anak Indonesia dan kesadaran kebinekaan,” ujar Mendikbud usai upacara, Senin pagi (14/8).    Dalam kesempatan tersebut Mendikbud mengungkapkan peran penting kegiatan Pramuka bagi pembentukan karakter generasi muda. Baginya, Pramuka sangat penting untuk menumbuhkan berbagai karakter positif seperti mental yang kuat dan berdaya juang…

Tulisan: Menuai Hasil Penerapan PPK, Siswa SDN Percobaan Medan Memiliki Kesadaran Tinggi

Medan, Kemendikbud --- Penerapan Penguatan Pendidikan Karakter  (PPK) di SD Negeri Percobaan Medan mulai berbuah manis. Kebijakan sekolah yang membiasakan siswa-siswinya yang beragama Islam untuk Salat Dhuha di musala sekolah, tertanam di setiap siswa. Saat ini kesadaran melaksanakan Salat Dhuha sudah muncul tanpa harus disuruh oleh guru. Zalika, siswi kelas IV di sekolah tersebut mengakui hal ini. "Kami karena sudah terbiasa jadi walau 'nggak' disuruh kami langsung salat," ujar gadis cilik yang bercita-cita menjadi polisi ini (11/8/2017). Tidak hanya di sekolah, kesadaran untuk melaksanakan Salat lima waktu bagi siswa Muslim juga dibawa saat mereka ada di rumah. Adanya buku penghubung…

Tulisan: Kemendikbud Kirim 35 Seniman Mengajar di Daerah 3T

  Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktorat Kesenian mengirim 35 seniman untuk mengajar di daerah 3T (terdepan, terluar, tertinggal).  Para seniman itu akan mengajar di tujuh daerah, yaitu Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara; Kabupaten Bengkulu Tengah, Bengkulu; Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara; Mandalika, Nusa Tenggara Barat; Morotai, Maluku Utara; Tanjung Lesung, Banten; dan Danau Toba, Sumatera Utara. Mereka akan mengajar kesenian sesuai bidang seninya masing-masing selama satu bulan, yakni pada 9 Agustus 2017 hingga 11 September 2017.   Ke-35 seniman tersebut telah mendapatkan pembekalan pada tanggal 6-8 Agustus 2017, dan berangkat ke daerah tujuan pada Rabu, (9/8/2017). Di…

Tulisan: Buku Sekolah Elektronik Permudah Masyarakat Peroleh Buku Teks Pelajaran

Jakarta, Kemendikbud --- Demi mempermudah proses belajar mengajar di sekolah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan akses kepada masyarakat untuk memperoleh buku teks secara elektronik atau buku sekolah elektronik (BSE) melalui laman buku.kemdikbud.go.id. Laman tersebut merupakan bentuk keberpihakan Kemendikbud pada masyarakat dalam upaya pemerataan akses pendidikan. "BSE telah menjawab Keberpihakan (Kemendikbud) kepada masyarakat ekonomi ke bawah" ujar Kepala Bidang Perbukuan, Pusat kurikulum dan perbukuan, Supriatno. Saat memberikan materi pembekalan layanan Unit Layanan Terpadu Kemendikbud di Bandung, Sabtu (12/08/2017). Supriatno menjelaskan bahwa setiap masyarakat dapat mengunduh buku teks pelajaran dan mencetaknya sendiri tanpa harus membeli. "Semua orang bisa mendownload dan mencetak…

Tulisan: Bagikan 1.725 KIP di Jember, Presiden: Dana Bisa Langsung Dicairkan

Jember, Kemendikbud --- Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy membagikan 1.725 Kartu Indonesia Pintar (KIP) di Kabupaten Jember, Provinsi Jawa Timur, (13/8/2017). KIP yang dibagikan kepada para siswa yatim dan atau piatu tersebut berbentuk kartu yang dapat langsung digunakan bertransaksi di Anjungan Tunai Mandiri (ATM).  "Dana yang ada di kartu ini sudah bisa langsung dicairkan. Jadi gunakan hanya untuk keperluan pendidikan," jelas Presiden saat memberikan sambutannya di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMP) Negeri 7 Jember. Presiden Jokowi menyampaikan jumlah dana yang diterima oleh para pelajar sesuai jenjang pendidikan, mulai dari SD, SMP,…

Tulisan: Pemerintah Gandeng Pemangku Kepentingan Dorong Pencapaian Program Satu Juta Rumah

Jakarta - Dalam upaya mendorong pencapaian target dan kualitas perumahan lewat Program Satu Juta Rumah, Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan kampanye peningkatan kepedulian pemangku kepentingan melalui peringatan Hari Perumahan Nasional (Hapernas). Mengusung tema ‘Rumah Layak Huni Menuju Masyarakat Sejahtera’, Hapernas yang diperingati setiap tahun pada 25 Agustus ini, menegaskan komitmen pemerintah dalam menyediakan hunian layak, khususnya bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Dukungan dan keterlibatan para pemangku kepentingan sektor perumahan dalam menyediakan rumah bagi MBR juga tampak di pameran Indonesia Properti Expo (IPEX) 2017 di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat (11/8) yang diresmikan Presiden Joko Widodo.…

Tulisan: Melalui Aksi Sulap, Dirjen GTK Tekankan Pentingnya Berpikir Kritis

Medan, Kemendikbud --- Ada yang menarik saat Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK) Kemendikbud, Sumarna Surapranata, memberikan materi pada acara Bimbingan Teknis Program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) bagi Kepala Sekolah di Medan, Sumatra Utara, Rabu (9/8/2017). Di hadapan 147 peserta yang terdiri dari Kepala Sekolah SD dan SMP, Sumarna melakukan aksi sulap penggandaan uang. Sumarna menunjuk dua peserta untuk maju, lalu masing-masing diminta memasukkan dua lembar uang ke dalam dua amplop kosong yang telah disediakan. Peserta pertama memasukkan dua lembar uang pecahan lima ribu rupiah, sedangkan peserta kedua memasukkan dua lembar uang pecahan dua ribu rupiah. Kedua amplop…

Tulisan: Memberi Pemahaman Penerapan PPK, Kemendikbud Latih 147 Kepala Sekolah

  Medan, Kemendikbud--- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktorat Pembinaan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar dan Menengah (Tendik Dikdasmen) Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, kembali mengadakan bimbingan teknis program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) kepada Kepala Sekolah. Kegiatan yang dilaksanakan di Medan, Sumatera Utara, berlangsung pada tanggal 9-12 Agustus 2017.   Kegiatan yang melibatkan peserta 86 Kepala Sekolah SMP dan 61 Kepala Sekolah SD di wilayah Sumatera Utara dan Aceh ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan, pemahaman, dan keterampilan kepada Kepala Sekolah agar dapat menerapkan PPK di sekolah melalui pendekatan pendidikan karakter yang berbasis kelas, budaya sekolah, dan masyarakat sesuai dengan…