13959 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Program ADEM Membuka Pintu Prestasi bagi Gabriel

Kupang, Kemendikbudristek — Gabriel Kopra Rihi adalah siswa kelas XII MIPA 2 di SMA Katolik Giovanni Kupang, Nusa Tenggara Timur. Lahir dan tumbuh besar di wilayah terpencil seperti Sumba Timur, tak lantas menyurutkan semangat Gabriel untuk mendapatkan pendidikan yang layak. Sebaliknya, sejak kecil ia memiliki semangat tinggi untuk mengejar kesempatan belajar terbaik dan meraih berbagai prestasi.   Hal tersebut berhasil diwujudkannya ketika ia menjadi salah seorang penerima manfaat program Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) yang diberikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).   Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) merupakan program pemerintah dalam upaya pemerataan kualitas pendidikan dan kesempatan belajar, khususnya bagi…

Tulisan: Mentranformasikan Digital di Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama

Jakarta, 28 November 2023 – Seiring dengan perkembangan zaman yang terus bergerak, terutama di  sektor ilmu dan teknologi, perguruan tinggi juga harus melakukan hal-hal yang berkaitan dengan ilmu dan teknologi. Salah satunya adalah digitalisasi dalam bidang pendidikan. Menghadapi tantangan digitalisasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) beserta Kementerian Agama Republik Indonesia bersama Lembaga Pendidikan Tinggi Nadhlatul Ulama (LPT PBNU) menggelar Simposium Nasional Digitalisasi Perguruan Tinggi Nadhlatul Ulama (Simposium PTNU) yang mengangkat tema: Transformasi Peningkatan Mutu Perguruan Tinggi. Simposium Nasional Digitalisasi Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama dibuka oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, Wakil Menteri Agama…

Tulisan: Pertukaran Budaya dan Pendidikan: Generasi Muda Cianjur dan Yachimata Jalin Keakraban Global

Yachimata, Kemendikbudristek – Sebuah inisiatif yang menandai kebersamaan dan kerja sama antara Indonesia dan Jepang telah terwujud dalam program "Pertukaran Budaya dan Pendidikan" yang diadakan pada tanggal 30 Oktober s.d. 6 November 2023. Program yang merupakan hasil kerja sama antara Asosiasi Kolaborasi Internasional Cianjur (AKICI) dan Yachimata International Friendship Association (YAIFA) ini, telah menyatukan siswa jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Cianjur dengan pelajar jenjang SMP di Kota Yachimata, Prefektur Chiba, Jepang. Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Tokyo, Yusli Wardiatno, menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini. "(Pertukaran siswa) ini merupakan sebuah momen penting yang memperkuat…

Tulisan: SEAMEO RECFON Ajak Masyarakat Pahami Dampak Global Penyakit Tropis Terabaikan terhadap Stunting

Jakarta, Kemendikbudristek — The Southeast Asian Ministers of Education Organization - Regional Centre for Food and Nutrition (SEAMEO RECFON) bekerja sama dengan the London Center for Neglected Tropical Disease Research, Royal Veterinary College, University of London (LCNTDR, RVC) menyelenggarakan webinar internasional yang bertemakan "Neglected Tropical Disease and Stunting" secara hibrida pada tanggal 8 November 2023.   Webinar ini dihadiri oleh lebih dari 80 peserta dari berbagai negara, antara lain Indonesia, Kamboja, Filipina, Myanmar, Filipina, Bangladesh, Iran, dan Uganda. Narasumber yang hadir dalam webinar ini adalah Joanne Webster (Director of LCNTDR, RVS, University of London), Isobel Gabain (Research Team, Action Against…

Tulisan: Kemendikbudristek dan Komunitas Guru Membentuk Generasi Peduli Cegah Kekerasan di Satuan Pendidikan

Jakarta, Kemendikbudristek – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bekerja sama dengan Komunitas Kami Pengajar dalam membentuk Generasi Peduli Cegah Kekerasan di Satuan Pendidikan. Lokakarya ini diadakan pada tanggal 15 November 2023 dan diikuti oleh 350 peserta. Acara ini bertujuan untuk melakukan penguatan tentang Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) Nomor 46 Tahun 2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan, menciptakan Satuan Pendidikan yang aman, serta membangun kemitraan dengan komunitas. Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat (BKHM) Kemendikbudristek, Anang Ristanto, menyampaikan bahwa maraknya kekerasan di satuan pendidikan menjadi latar belakang diterbitkannya…

Tulisan: Forum HPISJ Dorong Peningkatan Inklusivitas Peran Bahasa Indonesia di Jepang

Kyoto, Kemendikbudristek — Pertemuan tahunan Forum Ilmiah Himpunan Peneliti Indonesia Seluruh Jepang (HPISJ) yang ke-54, telah sukses diselenggarakan di Tenchikan, Kyoto Sangyo University pada tanggal 11 dan 12 November 2023 secara hibrida. Di tahun ini, forum mengusung tema “Peningkatan Peran Bahasa Indonesia untuk Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Peradaban Global.”   Didirikan pada Desember 1969 di Universitas Tenri, HPISJ adalah organisasi yang mendukung kerja sama ilmiah antara peneliti di Jepang dengan fokus pada studi terkait Indonesia. Organisasi ini menjadi unik karena menghimpun ilmuwan baik dari Jepang maupun Indonesia, dengan mayoritas anggotanya adalah dosen dan pengajar yang terlibat dalam pendidikan bahasa Indonesia…

Tulisan: Menembus Batas: Upaya Siswa Indonesia di Jepang Mendorong Internasionalisasi Melalui Bahasa

Tokyo, Kemendikbudristek — Siswa Sekolah Republik Indonesia Tokyo (SRIT) menggelar festival Bulan Bahasa yang menampilkan berbagai pertunjukan seni selama tiga hari, 6 s.d. 8 November 2023. Salah satu subtema yang diusung pada gelaran tahun ini adalah internasionalisasi bahasa Indonesia yang menjadi salah satu poin rekomendasi dalam Kongres Bahasa Indonesia XII pada 2023.   Di antara berbagai tampilan seni pertunjukan yang digelar, musikalisasi puisi Indonesia dari siswa jenjang SMA menjadi sorotan utama. Selain karena perkenalan pertama beberapa siswa dengan puisi Indonesia, tampilan itu juga mengundang haru para penonton yang ada di Balai Indonesia KBRI Tokyo.   Salah seorang siswa kelas 10…

Tulisan: Penerapan SPBE Kemendikbudristek dalam Mendukung Percepatan Transformasi Digital Pendidikan

Jakarta, Kemendikbudristek – Rapat Koordinasi Pengelolaan dan Implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) yang diselenggarakan Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), pada 12-15 November 2023, menyuguhkan diskusi panel tentang “Dampak Transformasi Digital dalam Reformasi Birokrasi” serta “Penerapan SPBE dalam Mendukung Percepatan Transformasi Digital Pendidikan."   Dalam paparannya, Sekretaris Jenderal (Sesjen) Kemendikbudristek, Suharti, menjelaskan regulasi Arsitektur SPBE. Merujuk pada Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 132 Tahun 2022 Tentang Arsitektur Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, Kemendikburistek memiliki tugas mendukung pembangunan dibidang Pendidikan. Strategi pembangunan SPBE dalam bidang pendidikan ini dilakukan melalui Platform layanan pendidikan berbasis teknologi…

Tulisan: Puspeka Selenggarakan Kelas Akhir Pekan Bahas Tutorial Pelaporan Pembentukan TPPK dan Satgas PPKSP

Jakarta, Kemendikbudristek – Pusat Penguatan Karakter (Puspeka), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menyelenggarakan Kelas Akhir Pekan (Kesan) yang disiarkan langsung melalui kanal Youtube Cerdas Berkarakter Kemdikbud RI, Jumat (10/11). Kesan kali ini membahas Tutorial Pelaporan Pembentukan Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan (TPPK) dan Satuan Tugas (Satgas) Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan (PPKSP) pada Aplikasi Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dan Portal PPKSP. Kepala Puspeka, Rusprita Putri Utami, mengatakan bahwa penjelasan terkait pembentukan TPPK dan Satgas PPKSP sangat diperlukan dalam rangka percepatan pembentukan TPPK dan Satgas PPKSP. Pasalnya, dari data yang ada dalam Portal PPKSP di laman…

Tulisan: Membangun Kepercayaan Diri dan Keterampilan: Siswa SRIT Raih Prestasi di Meguro Speech Contest 2023

Meguro, Kemendikbudristek — Siswa Sekolah Republik Indonesia Tokyo (SRIT) menorehkan prestasi di Negeri Sakura. Najwa Rahman Rustam, siswa kelas VII SMP SRIT menjuarai Meguro English Speech Contest di Nippon Institute of Technology, Komaba Junior High School, Sabtu (11/11). Lomba pidato bahasa Inggris itu merupakan program yang dihelat tahunan oleh Pemerintah Kota Meguro, Tokyo, Jepang.   Tiga juri lomba yaitu Kiichi Sugawara (guru), Gerald Escalante (pendidik), dan Maryam Al Kubati (peneliti) sepakat menganugerahi Najwa dengan predikat terbaik dalam penyampaian materi pidato atau The Best Delivery Prize. Dengan pidatonya yang berjudul "Attitude: A Game Changer,” Najwa dinilai cakap dan efektif dalam memadukan…