12716 hasil pencarian untuk "Pendidikan".


Tulisan: Kisah Guru Muda yang Mengabdi untuk Anak TKI

Sandakan, Kemendikbud --- Usianya belum genap 30 tahun, tapi semangatnya untuk mengajar anak-anak patut diacungi jempol. Dia adalah Tia Oktafia (26), salah seorang guru yang berasal dari Kediri, Jawa Timur. Tia termasuk guru yang masuk tahap 6 pengiriman guru pendidikan dasar dan menengahpenugasan pendidik untuk pendidikan anak-anak Indonesia di Sabah, Malaysia Periode Tahun 2015-2017. Guru Tahap 6 merupakan guru Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah yang diseleksi untuk mengisi kebutuhan guru di Sekolah Indonesia Kota Kinabalu (SIKK), Community Learning Center, dan Pusat Belajar Humana, sebagai lembaga yang melayani pendidikan para anak Tenaga Kerja Indonesia (TKI). Tia memilih untuk mengajar anak Tenaga…

Tulisan: Penandatanganan MoU oleh Mendikbud Perkuat Kerjasama Itjen dengan BPKP

Jakarta, Kemendikbud---Mendikbud Anies Baswedan hadir dalam penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Kemendikbud dengan BPKP terkait Penguatan Tata Kepemerintahahan (Governance) di Lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jumat malam (13/11) di Hotel East Parc, Yogyakarta.   Dalam pidato yang disampaikan di depan  perwakilan BPKP dan Inspektorat Provinsi, Mendikbud menyampaikan pentingnya sinergitas antar kementerian dan atau lembaga . Menyadari porsi anggaran dan distribusinya untuk pendidikan yang cukup besar yaitu 20% dari APBN, Mendikbud mendorong dan mendukung sepenuhnya agar Inspektorat Jenderal Kemendikbud berkoordinasi dan meminta bantuan teknis kepada BPKP selaku pembina APIP.   "Ruang lingkup untuk pendidikan ini luar biasa, saya berharap dengan dibangun…

Tulisan: Ratusan Siswa Saksikan Film-Film Sains Bersama Mendikbud

Jakarta, Kemendikbud --- Siang itu Jumat (13/11), ratusan siswa telah memadati Plaza Insan Berprestasi, Gedung A Kemendikbud Senayan Jakarta. Mereka terdiri dari siswa-siswi pendidikan anak usia dini (PAUD), sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), hingga siswa SMA. Siswa-siswi PAUD tampak ditemani orang tua mereka. Siang itu mereka memadati ruangan itu untuk menyaksikan film-film sains yang akan diputar dalam rangka The Science Film Festival 2015. Sebuah layar besar telah disiapkan di ruang tersebut, dan dilengkapi sistem tata suara yang mendekati standar bioskop.   Sebelum film-film diputar, Duta Besar Jerman untuk Indonesia Georg Witschel naik ke panggung memberikan sambutan. Georg Witschel…

Tulisan: Kemendikbud Selenggarakan Rakor Sinergitas Pengawasan Anggaran Fungsi Pendidikan

Yogyakarta, Kemendikbud --- Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI (Itjen Kemendikbud) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Sinergitas Pengawasan Anggaran Fungsi Pendidikan. Kegiatan ini diselenggarakan bersama Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), dan Inspektorat Provinsi dari seluruh Indonesia.   "Ini adalah malam yang bersejarah, karena mengawali seluruh rangkaian panjang yang akan menentukan perubahan sistem pendidikan di Indonesia ini," ujar Inspektur Jenderal (Irjen) Kemendikbud Daryanto dalam sambutannya saat membuka rakor di Yogyakarta, Jumat (13/11/2015).   Kemendikbud, katanya, memiliki tugas yang sangat berat karena harus mengelola anggaran pendidikan sebesar 20% dari nilai APBN. “Dari APBN sekarang ini paling tidak ada 400 triliun untuk…

Tulisan: Tiga Bentuk Layanan Pendidikan untuk Anak TKI Di Sabah, Malaysia

Kinabalu, Kemendikbud --- Pemenuhan layanan pendidikan Wajib Belajar 9 Tahun untuk anak Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Sabah, Malaysia masih menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintah. Direktur Pembinaan Guru Pendidikan Menengah Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Ditjen GTK Kemendikbud), Anas M. Adam mengungkapkan, dari total 53.687 anak TKI berusia 1-18 tahun, yang baru terlayani pendidikan di Sabah Malaysia hanya sebanyak 24.856 anak. Mereka mendapat layanan pendidikan di tiga lembaga pendidikan, yaitu Sekolah Indonesia Kota Kinabalu (SIKK), Community Learning Center Sekolah Dasar (CLC SD), dan Pusat Belajar (PB) Humana.   Para anak-anak ini adalah anak TKI yang…

Tulisan: Guru Swasta Sekolah Internasional Antusias Ikuti UKG

Tangerang, Kemdikbud --- Sejumlah guru swasta sekolah internasional yang berada di wilayah Kabupaten Tangerang antusias mengikuti Uji Kompetensi Guru (UKG). Bahkan ada seorang guru salah satu sekolah internasional yang berhalangan mengikuti UKG pada sesi yang ditentukan, meminta diikutkan pada sesi berikutnya. “Ada guru yang tidak bisa ikut pada sesi kedua, kemudian ikut pada sesi ketiga hari ini,” ujar Penanggung Jawab UKG di Tempat Uji Kompetensi (TUK) SMK Islamic Village, Kabupaten Tangerang, Tatang Suharta, Jumat (13/11/2015).   Ia mengatakan, peserta UKG di tempatnya mengawas banyak yang berasal dari guru swasta sekolah internasional. Meski beberapa dari mereka harus meninggalkan peserta didik di…

Tulisan: UKG di Kota Tangerang Berjalan Lancar

Tangerang, Kemendikbud --- Pelaksanaan Uji Kompetensi Guru (UKG) di Kota Tangerang hari ini, Jumat (13/11/2015) telah memasuki hari kelima. Berdasarkan pantauan di dua sekolah, secara umum pelaksanaan UKG berjalan dengan lancar. Seluruh permasalahan yang terjadi selama kegiatan UKG berlangsung dapat ditangani dengan baik.   Seperti yang terlihat pada pelaksanaan UKG di SMA Negeri 8 Kota Tangerang. Meski terdapat kendala jaringan di hari pertama, namun secara umum hingga hari kelima ini seluruh pelaksanaan UKG di sekolahnya berjalan dengan lancar. Wakil Kepala Sekolah bidang Hubungan Masyarakat SMA Negeri 8 Kota Tangerang, Bandi, mengatakan, karena kendala tersebut, sebanyak 25 peserta di sesi pertama,…

Tulisan: Peningkatan Kompetensi Guru Libatkan Musyawarah Guru Mata Pelajaran dan Perguruan Tinggi

Jakarta, Kemendikbud --- Pemerintah pusat melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus melakukan upaya peningkatan kompetensi guru. Tahun ini, upaya tersebut diawali dengan melakukan pemetaan melalui uji kompetensi guru (UKG). Sejalan dengan itu, beberapa pemerintah daerah juga memiliki program khusus dalam peningkatan kualitas guru, salah satunya Pemerintah Kota Surabaya melalui Program Pemetaan dan Penguatan Kompetensi Guru (P2KG).   Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya, Ikhsan, mengatakan setelah dilakukan pemetaan terhadap kompetensi guru melalui Program Pemetaan dan Penguatan Kompetensi Guru (P2KG), tahap selanjutnya adalah pendampingan. Dalam tahap pendampingan ini, Dinas Pendidikan Kota Surabaya melibatkan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) dan perguruan tinggi,…

Tulisan: Surabaya Dukung Uji Kompetensi Guru dengan Program Pemetaan dan Penguatan Kompetensi Guru

Jakarta, Kemendikbud --- Kota Surabaya mendukung penuh tujuan uji kompetensi guru (UKG) Kemendikbud yang dilakukan untuk pemetaan. Hasil pemetaan itu selanjutnya akan ditindaklanjuti dengan memberikan pelatihan guru yang sesuai dengan rapor kompetensi para guru. Melalui Dinas Pendidikannya, Pemerintah Kota Surabaya juga memiliki program yang bertujuan memetakan dan meningkatkan kualitas para guru, yaitu Pemetaan dan Penguatan Kompetensi Guru (P2KG). “Jadi kita memang tahu program UKG ini kan programnya untuk bercermin. Maka kami sepakat dengan apa yang disampaikan Pak Menteri (Mendikbud Anies Baswedan). Jadi saat guru-guru merasa UKG sebagai beban, kita justru memakai pidato Mendikbud untuk disampaikan ke guru. Kan kita harus bercermin,…

Tulisan: 98 Guru untuk Ajar Anak TKI Berangkat ke Sabah, Malaysia

Kinabalu, Kemendikbud --- Matahari belum jua menampakkan diri, bahkan jalan di sepanjang ruas jalan Jakarta belum memulai ritual kemacetannya. Jam menunjukkan pukul 02.00 WIB. Aktivitas telah nampak di salah satu sisi terminal pemberangkatan luar negeri Bandara Soekarno Hatta. Tampak kerumunan orang berpakaian dominasi blazer hitam. Mereka adalah 92 guru pendidikan dasar, dan enam guru pendidikan menengah yang akan berangkat untuk penugasan Pendidik untuk Pendidikan Anak-Anak Indonesia di Sabah Malaysia Periode Tahun 2015-2017 (Tahap 6). Keberangkatan 98 guru tersebut mengemban misi negara, yaitu mengajar para anak Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang belum mendapatkan layanan pendidikan wajib belajar sembilan tahun. Berseragam blazer,…