14761 hasil pencarian untuk "".
Bekasi, Kemendikbud -- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengunjungi Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Muaragembong, Kabupaten Bekasi, Propinsi Jawa Barat. Didampingi Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Dikdasmen) Hamid Muhammad dan Direktur Pembinaan SMA Purwadi Sutanto, Mendikbud menginstruksikan perbaikan ruang belajar dapat segera dilakukan. "Saya sampaikan ke pak Dirjen dan pak Direktur agar segera melakukan rehabilitasi ruang kelas yang rusak sehingga dapat segera digunakan kembali, kira-kira di akhir bulan April ini," disampaikan Mendikbud usai melakukan pertemuan dengan Kepala Sekolah, Ketua Komite Sekolah, wakil dari Kepolisian setempat, Camat Muaragembong, serta para orangtua siswa, Kamis (2-3-2017). Sebagaimana dilansir…
Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menggelar Rapat Koordinasi Penetapan Alokasi Formasi Guru Garis Depan (GGD) Tingkat Provinsi Tahun 2016 di Jakarta (20/2/2017). Bersama perwakilan dari berbagai provinsi di Indonesia, rapat koordinasi (rakor) kali ini bertujuan untuk membahas alokasi guru hasil tes seleksi Calon Aparatur Sipil Negara Guru Garis Depan (CASN GGD) tahun 2016. "Pemerintah pusat dan daerah harus dapat saling membantu dalam menjaga konsistensi peserta program GGD," ujar Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy saat memberikan sambutan sekaligus membuka rakor. Karena itu mantan rektor Universitas Muhammadiyah Malang ini berharap pemerintah pusat dan daerah dapat bekerja sama…
Jakarta, Kemendikbud --- Masih dalam rangkaian perayaan ulang tahun ke-39 Masjid Istiqlal, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Kebudayaan bersama Badan Pelaksana Pengelola Masjid Istiqlal (BPPMI) menggelar Forum Diskusi dengan tema "Masjid Pusat Peradaban dan Pemersatu Bangsa" di Masjid Istiqlal, Jakarta (27-2-2017). Forum ini diisi oleh Guru Besar Sejarah dan Kebudayaan Islam, Azyumardi Azra, Program Officer Islam and Development, The Asia Foundation Budhy Munawar Rachman, Ketua Dewan Syuro Takmir Masjid Jogokarian Muhammad Jazir ASP, dan Direktur Jenderal (Dirjen) Kebudayaan Kemendikbud Hilmar Farid. Masing-masing pembicara memberikan paparannya selama 15 menit. Secara umum, materi yang mereka bawakan membahas terkait…
Padang, Kemendikbud — Staf Ahli Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Bidang Hubungan Pusat dan Daerah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), James Modouw mengatakan Pemerintah Provinsi sebagai wakil pemerintah pusat dapat melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap penyelenggaraan pendidikan dasar yang dilaksanakan oleh pemerintah kabupaten/kota. “Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah tegas membagi kewenangan penyelenggaraan pendidikan di daerah, di mana pendidikan dasar menjadi tanggung jawab Pemerintah Kabupaten/Kota dan Pemerintah Provinsi menyelenggarakan pendidikan menengah. Namun ketentuan itu tidak berarti menghilangkan campur tangan Pemerintah Provinsi terhadap penyelenggaraan pendidikan dasar”, kata James Modouw saat menjawab keluhan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat pada pertemuan…
Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy melantik 164 pejabat yang terdiri dari pejabat eselon 2, 3, dan 4 di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Dalam sambutannya, Mendikbud mengingatkan para pejabat dan pegawai Kemendikbud untuk bekerja dengan menggunakan paradigma yang berlandaskan pada ketuhanan. “Setiap kata pengantar atau kalimat sumpah jabatan dalam pelantikan pasti bersandar kepada Tuhan. Jadi kalau kita melakukan penyimpangan, itu karena kita suka lupa pada Tuhan. Marilah kita bangun Kemendikbud ini dengan paradigma prophetic atau ke-Illahi-an,” ujarnya saat acara pelantikan pejabat di Plasa Insan Berprestasi Kemendikbud, Jakarta, (2/3/2017). Mendikbud juga mengimbau para pejabat dan…
Unduh Infografis UN dan USBN 2017
Jakarta, Kemendikbud --- Peran bahasa dan sastra Indonesia melalui re-identifikasi kebinekaan bangsa menjadi hal yang menarik untuk menjadi salah satu solusi dalam permasalahan sosial saat ini. Keragaman bahasa daerah yang dimiliki Indonesia turut berperan besar dalam perkembangan dunia sastra Indonesia. Bahasa daerah dan nilai-nilai lokalitas pun mengambil andil besar dalam pengembangan bahasa Indonesia yang untuk merawat kebinekaan dan kebangsaan. Pakar bahasa Bambang Kaswanti Purwa mengatakan, bahasa Indonesia berkembang sesuai dengan konteks lokalitas di daerah yang terdekat dengan masyarakat. Keragaman bahasa dan sastra daerah yang memperkaya bahasa dan sastra Indonesia merupakan perjalanan kultur yang terwujud dalam kebinekaan. Bambang mencontohkan,…
Unduh Peraturan Mendikbud Nomor 8 Tahun 2017 Tentang Petunjuk Teknis Bantuan Operasional Sekolah
Mendikbud: Bangun Birokrasi Yang Cair! Jakarta, Kemendikbud – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy melantik 164 pejabat di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Kamis, 2 Maret 2017 di aula Plaza Insan Berprestasi kantor Kemendikbud, Jakarta. Pengangkatan, penetapan kembali, rotasi dan promosi ke dalam jabatan pimpinan bagi 164 orang terdiri 1 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (eselon II), 59 Pejabat Administrator (eselon III), dan 104 Pejabat Pengawas (eselon IV) di lingkungan Kemendikbud. "Saya berjanji untuk terus melakukan tour of duty dan tour of area agar terus terdeteksi potensi-potensi penyimpangan, dan agar organisasi lebih segar, lebih baik lagi," disampaikan Mendikbud Muhadjir…
Bogor, Kemendikbud – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy dan Menteri Kebudayaan dan Informasi Kerajaan Arab Saudi Adel bin Zaid Al-Toraifi menandatangani Nota Kesepahaman kerja sama kebudayaan antara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia dengan Kementerian Kebudayaan dan Informasi Kerajaan Arab Saudi di Istana Bogor, Rabu (1-3-2017). Penandatanganan ini bertepatan dengan agenda kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud ke Indonesia. Penandatangan kerja sama yang berlaku lima tahun tersebut disaksikan oleh Presiden Joko Widodo dan Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz al-Saud. Kerja sama bidang kebudayaan ini dimaksudkan untuk memperkuat hubungan di antara kedua bangsa dan…