14020 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Kemendikbud Gelar Rakor Penanggulangan Dampak Bencana Asap

Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) hari ini, Kamis (29/10/2015) menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan pemerintah daerah yang kena dampak asap terkait penanggulangan dampak bencana asap di bidang pendidikan. Sebelumnya, terkait bencana asap, pada 23 Oktober 2015, Mendikbud juga telah mengeluarkan Surat Edaran tentang Penanganan Pendidikan pada Daerah Terdampak Bencana Asap. Kemudian pada 26 Oktober, Mendikbud Anies Baswedan meninjau langsung ke daerah terdampak bencana asap di Palembang dan Jambi. Rakor Penanggulangan Dampak Bencana Asap merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Mendikbud Nomor 90623/MPK/LL/2015 tentang Penanganan Pendidikan pada Daerah Terdampak Bencana Asap. Rakor mengundang sembilan gubernur dan 66 bupati/walikota yang…

Tulisan: Mendikbud: Mari Rayakan Kebhinekaan antar Masyarakat Ras Melanesia

Kupang, Kemendikbud --- Jalur yang paling memungkinkan untuk menyatukan keberagaman suatu bangsa adalah melalui budaya. Kerja sama kebudayaan antar negara sering kali membawa konsekuensi pada kerja sama di bidang lainnya, seperti ekonomi, pendidikan, dan lain-lain. Festival Budaya Melanesia menyadarkan seluruh pihak bahwa meski latar belakang dan garis darah berbeda, namun kesamaan cita-cita menjadikan persatuan antar negara-negara yang memiliki ras Melanesia terbangun.   Demikian diungkapkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan saat membuka Festival Budaya Melanesia di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (28/10). “Di sini kita melihat bahwa budaya memang mengambil peran besar. Dengan adanya pertemuan ini kita berharap,…

Tulisan: Festival Budaya Melanesia Dibuka

Kupang, Kemendikbud --- Festival Budaya Melanesia yang diselenggarakan untuk pertama kalinya dibuka secara resmi oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan, Rabu (28/10). Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Indonesia menjadi tuan rumah pertemuan budaya negara-negara yang memiliki ras Melanesia yang berlangsung sejak 26-30 Oktober 2015.   Tahun ini tema yang diangkat adalah “Celebrating the Cultural Diversity of the Melanesian World” atau “Merayakan Keragaman Budaya Dunia Melanesia”. Selain Indonesia, ada lima negara lain yang memiliki ras Melanesia hadir untuk berpartisipasi dalam festival budaya tersebut, yaitu Fiji, Papua Nugini, Timor Leste, New Caledonia, dan Solomon Island. Perwakilan delegasi dari masing-masing negara…

Tulisan: Showcase Nasional Praktik Baik Pembelajaran Tampilkan Inovasi Siswa

Jakarta, Kemendikbud --- Tiga pelajar SD Negeri Nomor 173524 Balige dari Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara tampak memperagakan sebuah percobaan berupa aplikasi penghitungan matematika dalam praktik bangun ruang. Mereka berusaha membuktikan bahwa volume satu buah kubus sama dengan tiga buah limas segi empat.   “Untuk itu kami mengundang Bapak Wowon Widaryat, Direktur Pembinaan SD, Bapak Bastari, Kepala Pusat Data dan Statistik Pendidikan, dan Bapak Totok Suprayitno, Kepala Balitbang,” ujar seorang anak perempuan dengan lantang, di hadapan ratusan tamu yang hadir di Graha Utama Kemendikbud, Jakarta, (28/10/2015).   Ketiga pejabat Kemendikbud yang dipanggilnya itu lalu maju ke panggung dengan tersenyum. Tiga…

Tulisan: Sumpah Pemuda 2015: Satu untuk Bumi

Jakarta, Kemendikbud --- “Berikan aku 1.000 orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya. Berikan aku 10 pemuda, maka akan kugoncang dunia”. Kutipan pernyataan mantan presiden pertama RI  Soekarno itu mengawali sambutan yang dibacakan Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (PAUD dan Dikmas) Kemendikbud, Harris Iskandar, dalam upacara peringatan Sumpah Pemuda. Harris  bertindak sebagai Inspektur Upacara Hari Sumpah Pemuda tahun 2015 di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).   Dalam upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di lapangan Kemendikbud, Rabu pagi (28/10/2015), Harris membacakan sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi. Harris mengatakan, peringatan Sumpah Pemuda yang ke-87…

Tulisan: Penetapan Warisan Budaya Masih Minim, Kemendikbud Ajak Seluruh Pihak Ikut Peduli

Kupang, Kemendikbud --- Direktur Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Kacung Marijan mengakui penetapan karya budaya sebagai warisan budaya Indonesia masih sangat minim. Dari sekitar 70.000 karya budaya benda dan 6.000 karya budaya takbenda yang tercatat, baru sekitar dua persennya yang ditetapkan sebagai warisan budaya Indonesia. Upaya pemerintah mencatat dan menetapkan itu merupakan ikhtiar untuk melindungi, mengembangkan, dan memanfaatkan cagar budaya yang Indonesia miliki.   “Pemerintah daerah sebagai pihak yang mengusulkan karya budayanya banyak yang belum memiliki tim ahli sebagai pihak yang merekomendasikan karya tersebut. Untuk itulah keberadaan tim ahli penting dan kami terus dorong pemerintah daerah mengangkat tim…

Tulisan: Kemendikbud Dukung Penyelenggaraan Festival Film Indonesia

Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Panitia Festival Film Indonesia (FFI) 2015 meresmikan media center yang berlokasi di Gedung C Kemendikbud, Jakarta. Sekretaris Jenderal Kemendikbud Didik Suhardi mengatakan, sebagai bagian dari pemerintah Indonesia, Kemendikbud siap hadir di tengah masyarakat, termasuk masyarakat perfilman Indonesia, salah satunya dengan mendukung penuh penyelenggaraan Festival Film Indonesia (FFI).   “Kami mendukung penuh pendanaan Festival Film Indonesia. Semoga dunia perfilman kita semakin baik, semakin berkualitas dan semakin digemari masyarakat,” katanya saat acara peresmian di Gedung C Kemendikbud, Jakarta, Selasa (27/10/2015).   Selain dukungan kepada penyelenggaraan FFI, Didik juga mengatakan, Kemendikbud juga memberikan dukungan…

Tulisan: Mendikbud Tinjau Penanganan Pendidikan Daerah Terdampak Bencana Asap

Jakarta, 27 Oktober 2015 --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan meninjau langsung kondisi beberapa daerah untuk melihat penanganan pendidikan di daerah terdampak asap. Setelah mengunjungi Palangkaraya dan Banjarmasin pada minggu lalu, kali ini Mendikbud berkunjung ke Palembang dan Jambi. Mendikbud mengatakan, setelah bencana asap mereda, ke depannya pemerintah akan menyiapkan program untuk sekolah aman dari asap.   "Sekolah harus diupayakan aman dari asap, dan sekolah adalah tempat mencari udara yang bersih," ujar Mendikbud di Kota Palembang, Senin, (26/10/2015). Kemendikbud, katanya, akan mengundang para pakar teknologi untuk mengkaji teknologi tepat guna untuk sekolah.   Mendikbud berharap seluruh insan pendidikan berperan aktif…

Tulisan: Setelah Asap Reda, Pemerintah Siapkan Program Sekolah Aman Asap

Jambi, Kemendikbud --- Pemerintah berencana menyiapkan program Sekolah Aman Asap, setelah bencana kabut asap mereda. "Ke depan Pemerintah ingin ruang kelas kita aman dari asap dengan memanfaatkan teknologi tepat guna," kata Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan di sela-sela kunjungan kerja ke Sumatera Selatan dan Jambi, Selasa (27/10/2015).   Terkait teknologi yang akan digunakan, Menteri Anies menyatakan masih akan dikaji lebih lanjut. "Kita akan undang para pakar di bidang terkait untuk merumuskannya," ujar Anies menambahkan.   Program ini merupakan antisipasi jika tahun-tahun mendatang masih terjadi bencana kabut asap. "Kita antisipasi jika tahun depan masih ada bencana asap, jika tidak…

Tulisan: Reformasi Birokrasi, Kemendikbud Jalani Survei Eksternal Kemenpan-RB

Jakarta, Kemendikbud ---  Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus berupaya melakukan peningkatan kualitas layanan publik sesuai dengan konsep reformasi birokrasi internal Kemendikbud. Salah satu instrumen untuk melakukan evaluasi layanan publik itu adalah dengan melakukan survei internal dan survei eksternal. Hari ini, Selasa (27/10/2015), Kemendikbud menjalani survei eksternal dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) untuk tiga jenis layanan publik.   Layanan publik di lingkungan Kemendikbud yang disurvei itu adalah Unit Layanan Terpadu (ULT) yang dikelola Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM), layanan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di Ditjen Pendidikan Dasar dan Menengah, dan layanan tunjangan profesi guru yang…